Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Malaysia 2022

Hasil FP1 MotoGP Malaysia 2022 - Brad Binder Kasih Kejutan, Pecco Bagnaia Terlempar dari 10 Besar

R Alif P - Jumat, 21 Oktober 2022 | 11:13 WIB
Brad Binder memimpin FP1 MotoGP Malaysia 2022
MotoGP.com
Brad Binder memimpin FP1 MotoGP Malaysia 2022

GridOto.com - Pembalap tim Red Bull KTM Factory, Brad Binder, memberikan kejutan dengan menjadi pembalap terkencang di sesi FP1 MotoGP Malaysia 2022.

Brad Binder mencetak waktu putaran 1 menit 59,479 detik, memenangkan pertarungan melawan beberapa pembalap di detik-detik terakhir FP1 MotoGP Malaysia 2022.

Posisi kedua ada Alex Rins, disusul oleh Alex Marquez yang jaraknya tak sampai 0,2 detik dari Binder.

Sedangkan keempat ada Enea Bastianini, diikuti oleh Joan Mir yang berhasil memberikan kejutan dengan menempati posisi kelima.

Jorge Martin menempati posisi ke-6, sedangkan Fabio Quartararo ke-7.

Pemuncak klasemen sementara, Pecco Bagnaia, gagal masuk 10 besar tercepat setelah sepanjang sesi penampilannya juga kurang begitu bagus.

Sayang sekali juga buat salah satu penantang gelar, Aleix Espargaro, yang harus bersusah payah sepanjang sesi berlangsung.

Aleix Espargaro sempat mengalami crash, kemudian juga mengalami beberapa masalah teknis motor di sesi ini.

Dasbor motor Aprilia RS-GP yang dikendarainya terus mengeluarkan isyarat lampu bahwa ada masalah di sana.

Baca Juga: Tak Lagi Jadi Pemuncak Klasemen MotoGP 2022, Fabio Quartararo Lepas dari Tekanan

Para mekanik pun juga kerja keras, sedangkan Aleix Espargaro harus banyak menghabiskan waktunya di dalam garasi tim.

Aleix Espargaro pun mencetak jumlah putaran yang relatif jauh lebih sedikit dibanding para pembalap lainnya.

Berikut tabel hasil FP1 MotoGP Malaysia 2022:

Hasil FP1 MotoGP Malaysia 2022
MotoGP.com
Hasil FP1 MotoGP Malaysia 2022

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Penampakan Perdana Citroen Basalt di Indonesia, Desainnya Unik!

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa