GridOto.com - Ganti wiper untuk antisipasi musim hujan, begini cara pasang yang tepat.
Kondisi wiper yang baik penting untuk menjaga visibilitas dari percikan air hujan yang menempel di kaca.
Jika sudah tidak maksimal menyeka air sebaiknya segera ganti wiper agar tetap aman dipakai di musim hujan.
Untuk hasil yang lebih efektif, Suhendra Hanafiah, Brand Manager PT Sarana Berkat, distributor wiper merk PIAA di Indonesia membeberkan cara pasangnya yang tepat.
"Banyak yang tidak tahu kalau wiper baru dari kemasan perlu ditekuk-tekuk dulu sebelum dipasang," ungkap Suhendra.
Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, Tanda Kalau Karet Wiper Perlu Ganti Baru
Menurutnya, wiper yang tersimpan lama di kemasan masih cenderung kaku.
Meski bentuknya sudah melengkung, tapi fleksibilitasnya masih kurang jika ditempelkan ke kaca.
Sebab lengkungan permukaan kaca mobil punya bentuk yang berbeda-beda.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR