Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 Amerika 2022

Enggak Jadi Juara Dunia, Charles Leclerc Kena Penalti di Balap F1 Amerika 2022

Fendi - Kamis, 20 Oktober 2022 | 13:00 WIB
Tim Ferrari menempatkan mesin baru di mobil Charles Leclerc pada balap F1 Amerika 2022
Twitter/ScuderiaFerrari
Tim Ferrari menempatkan mesin baru di mobil Charles Leclerc pada balap F1 Amerika 2022


GridOto.com – Charles Leclerc yang kalah dalam perebutan gelar juara dunia F1 2022 dengan Max Verstappen, akan menerima penalti pada balapan di F1 Amerika 2022 akhir pekan ini.

Gelar juara dunia F1 2022 sudah diamankan oleh pembalap tim Red Bull, Max Verstappen di sirkuit Suzuka pada balap F1 Jepang, 9 Oktober lalu.

Selain kalah dalam perebutan gelar, Charles Leclerc juga kehilangan posisi keduanya di klasemen sementara setelah disalip Sergio Perez yang finish kedua di Suzuka.

Sekarang Charles Leclerc tertinggal hanya 1 poin dari Sergio Perez.

Alhasil, kedua pembalap ini akan bersaing dalam perebutan posisi runner-up klasemen di sisa empat balapan musim ini.

Pada balapan di F1 Amerika 2022, kabarnya tim Ferrari membekali Charles Leclerc dengan mesin baru.

Mobil Ferrari F1-75 milik Charles Leclerc mendapat mesin baru, yang berarti pembalap Monako ini akan menerima grid penalty di F1 Amerika 2022.

Seperti dikutip GridOto.com dari gpblog.com, tim Ferrari akan menggunakan mesin keenam tahun ini untuk Leclerc.

Risikonya, saat start balapan di Circuit of the Americas (COTA) hari Minggu atau Senin dini hari WIB, Leclerc akan menerima grid penalty lima posisi start.

Baca Juga: Max Verstappen Jadi Juara F1 Jepang 2022 Sekaligus Juara Dunia F1 2022, Banyak yang Bingung dengan Hitungan Poinnya

Yang menarik dari perubahan mesin ini adalah mesin baru yang akan digunakan untuk empat balapan terakhir musim ini, sudah dimodifikasi untuk musim depan.

Mesin spek 2023 seharusnya tidak hanya memberi Leclerc mesin yang lebih andal yang dapat sepenuhnya dibuka di balapan mendatang.

Tetapi juga memberi tim kesempatan bagus untuk melihat apakah sudah berada di jalur yang benar dengan perkembangan untuk tahun depan.

FIA telah memberikan persetujuan untuk penggunaan mesin baru.

Editor : Fendi
Sumber : gpblog.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bukan Pajangan, Ini 2 Manfaat Pasang Peredam di Balik Kap Mesin Mobil

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa