Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sprint Rally Yogyakarta Jadi Ajang Tumbuhkan Pariwisata Lokal

Aditya Pradifta - Senin, 17 Oktober 2022 | 06:05 WIB
Para peserta mencapai finish di Piala Raja Sprint Rally Yogyakarta
Aditya Pradifta
Para peserta mencapai finish di Piala Raja Sprint Rally Yogyakarta

GridOto.com - Sprint rally di Yogyakarta enggak cuma balapan, tapi juga jadi ajang tumbuhkan pariwisata lokal.

Dunia motorsport tak selalu soal balapan, beberapa ajang diselenggarakan juga memiliki tujuan lain.

Salah satunya seperti club event bertajuk Piala Raja Sprint Rally Jogja yang diselenggarakan pada 15-16 Oktober 2022, bertempat di Desa Donokerto, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.

Mitsubishi Mirrage di Piala Raja dengan mesin Outlander
Aditya Pradifta
Mitsubishi Mirrage di Piala Raja dengan mesin Outlander
Piala Raja Sprint Rally Jogja kali ini adalah yang ketiga, gelaran pertama diselenggarakan pada 14-15 Mei 2022 dan yang kedua pada 13-14 Agustus 2022.

"Sprint rally ini penyelenggaraannya itu club event. Tujuannya gak cuma balap, tapi kami juga mengajak masyarakat sekitar untuk terlibat," terang Gustilantika Marrel Suryokusumo, inisiator penyelenggaraan acara.

Salah satu peserta di sprint rally Yogyakarta
Aditya Pradifta
Salah satu peserta di sprint rally Yogyakarta
"Jogja itu kan memang kota wisata, jadi adanya event ini juga support ke masyarakat sekitar desa Donokerto. Kebetulan memang dekat dengan beberapa lokasi wisata, salah satunya Gunung Merapi," sambung pria yang akrab disapa Marrel ini.

Keterlibatan lain masyarakat di ajang sprint rally ini salah satunya sebagai marshal.

Salah satu tim tuan rumah, Gumregah
Aditya's Pradifta
Salah satu tim tuan rumah, Gumregah
"Tentunya sebelum terselenggara ada pembekalan yang kami lakukan mengenai peraturan sprint rally supaya rekan-rekan yang terlibat bisa bekerja maksimal," ujar Marrel.

Tak hanya sisi pariwisata yang terangkat, minat balap para pecinta balap rally pun ikut terbangun, salah satunya dengan peraturan yang coba disesuaikan dengan kesanggupan peserta.

Sehingga tak perlu spesifikasi tinggi untuk bisa turun di club event ini, tapi tentu saja syarat safety wajib dipenuhi.

Podium Juara Umum Piala Raja Sprint Rally Jogja 2022
Aditya Pradifta
Podium Juara Umum Piala Raja Sprint Rally Jogja 2022
"Ini yang tentunya juga yang mau kami bangun. Semangat di balap rally-nya, yang penting rekan-rekan peserta berani dulu buat jajal turun balap," papar Marrel lagi.

"Dari sini harapannya semakin banyak yang berminat untuk turun di balap rally. Dan dari club event ini bisa ada transfer knowledge dari yang lebih berpengalaman ke para pemula," sambungnya.

Piala Raja Sprint Rally seri ketiga ini akhirnya menemukan juara umum yang diraih oleh Diono (driver) dan Kevin Sandi Pranata (navigator).

Para pemenang Piala Raja Sprint Rally Jogja 2022
Aditya Pradifta
Para pemenang Piala Raja Sprint Rally Jogja 2022
Pada kelas F1 dimenangkan oleh Tito Utomo (driver) dan Tori Utomo (navigator), lalu di kelas F2 diboyong oleh Brata Mugi (driver) dan Nurul Fitriyatno (navigator).

Kelas F3 diraih oleh Satya Sunarsa (driver) dan Agus Ambaryanto (navigator), kemudian duet Samuel Christian (driver) dan Bowo Pete (navigator) berhasil mendapatkan gelar juara kelas R1.

Pada kelas R2 diraih duet Gani Cahya Kusuma (driver) dan Thovany Ahmad (navigator).

Kelas R3 direbut oleh Tata NF (driver) dan Faturrahman (navigator), terakhir di kelas J1 sukses diraih oleh Aditya Agung (driver) dan Muhammad Alfandi T (navigator).

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Durability Terkenal Oke, Ini Ciri Kaki-kaki Avanza Bekas Sudah Tidak Fit

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa