Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tips Beli Mobil Bekas, Tanda Kalau Sokbreker Belakang Perlu Ganti Baru

Ryan Fasha - Jumat, 14 Oktober 2022 | 19:00 WIB
Ilustrasi sokbreker belakang mobil
Ilustrasi sokbreker belakang mobil

GridOto.com - Tips beli mobil bekas dengan memperhatikan kondisi sokbreker.

Sokbreker merupakan komponen kaki-kaki yang berperan penting untuk meredam guncangan dan memberikan stabilitas pada mobil.

Tidak hanya bagian depan, sokbreker bagian belakang juga perlu diperhatikan.

Sokbreker yang bekerja terus menerus selama mobil berjalan performanya bisa berkurang.

Kondisi sokbreker yang sudah lemah butuh diganti baru.

ILUSTRASI. Sokbreker Mobil
Radityo Herdianto / GridOto.com
ILUSTRASI. Sokbreker Mobil

Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, Bahaya Piringan Cakram Tipis Enggak Diganti

Ada beberapa tanda kalau sokbreker belakang perlu dilakukan ganti baru.

"Sokbreker belakang yang sudah lemah atau perlu diganti baru jika mobil terasa agak limbung atau kurang stabil," buka Sen Sen pemilik bengkel Senja Otomotive di Pulogebang, Jakarta Timur.

"Saat mobil pada kecepatan cukup tinggi, gejala limbung dan kurang stabil itu bisa dirasakan," tambahnya.

Sokbreker belakang sudah tidak mampu lagi meredam gerakan mobil dengan baik.

Selain dari tanda yang disebutkan diatas, sokbreker belakang yang rusak juga bisa dirasakan saat mobil membawa beban cukup berat.

Sokbreker belakang mobil rusak bikin enggak stabil
Sokbreker belakang mobil rusak bikin enggak stabil

Baca Juga: Baru Ganti Busi Cepat Kotor, Ada Indikasi Mobil Bekas Jarang Ganti Oli

Saat mobil bawa muatan cukup berat dan melewati jalan rusak biasanya akan timbul bunyi seperti mentok.

"Bunyi mentok ini karena jarak main per sudah habis karena sokbreker tidak mampu menahan bobot mobil dan muatan dengan baik," jelas Sen Sen.

Umur pakai sokbreker setiap mobil berbeda-beda tergantung beban yang sering dibawa, perawatan, cara berkendara dan medan yang sering dilalui.

Ganti sokbreker belakang yang lemah atau rusak agar performa mobil saat di jalan tetap baik.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa