Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tips Beli Mobil Bekas, Mercy W212 Makin Diburu, Kenali Variannya!

Angga Raditya - Jumat, 14 Oktober 2022 | 12:00 WIB
Mercedes-Benz E250 CGI W212 model non facelift, lampu terpisah dan DRL di area foglamp
Angga Raditya
Mercedes-Benz E250 CGI W212 model non facelift, lampu terpisah dan DRL di area foglamp

GridOto.com - Tips beli mobil bekas Mercy W212 alias E-Class generasi kesembilan harus kenali model dan variannya agar tidak salah beli.

"Karena ada model yang resmi ATPM dan IU, fiturnya jauh berbeda," buka Rizky Perdana Putra dari bengkel spesialis Mercedes, Garasiku Workshop, Pos Pengumben, Jakarta Barat.

Untuk ATPM, Mercedes-Benz E-Class W212 hadir pertama kali tahun 2009 dalam bentuk Completely Built Up alias CBU.

Saat itu pilihan mesin yang hadir adalah E200, E250 CGI dan E300.

Mercedes-Benz E250 Avantgarde W212 yang sudah facelift, lampu depan sudah menyatu dan ada DRL
Mercedes-Benz E250 Avantgarde W212 yang sudah facelift, lampu depan sudah menyatu dan ada DRL

e-clasBaca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, Mercedes-Benz E-Class W211 Punya Penyakit Ini

Bahkan Mercedes-Benz juga menghadirkan E63 AMG untuk kastemer yang menyukai kecepatan.

"Tahun 2014 baru ganti muka, DRL naik ke lampu depan, lampu menyatu dan tampilan bemper berubah," jelas Izzy, sapaan akrabnya.

Pada model facelift yang dimulai 2014 ini, hadir dalam pilihan mesin E200, E250 CDI, E250 CGI dan E400 yang merupakan penerus dari E300.

"Model E250 mesinnya sudah mengalami perubahan, jadi pakai M274, sebelumnya M272, tapi masih 1.800 cc," jelas Izzy.

Tenaga terbesar dipegang oleh E400 yang mengusung mesin M276 berkonfigurasi V6 dengan kapasitas 3.000 cc twin turbo.

Selain itu ada juga trim paling mewah yaitu AMG Package yang hadir di model facelift dan non facelift.

Interior E250 CDI AMG Package
Interior E250 CDI AMG Package

Baca Juga: Anti Bosan Sama Interior Mobil, Pola Jok Ini Bikin Kabin Makin Greng

"Kalau di non facelift ada di model E250 CGI dan E300, bedanya di setir, bemper, audio dan pelek," sambungnya lagi.

Izzy yang juga fanatik Mercedes-Benz ini mengungkapkan AMG Package untuk model non facelift hadir di tahun 2012.

Sedangkan model facelift yang baru datang di tahun 2013, AMG Package hadir di model E250 dan E400.

"AMG Package ini sudah pasti trim paling mewah, kalau yang facelift, biasanya setirnya flat bottom, bawahnya rata," bebernya.

Sedangkan audionya, "AMG Package sudah pasti menggunakan speaker Harman Kardon," pungkasnya.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa