GridOto.com - All New Toyota Vios akhirnya resmi mengaspal di Tanah Air dengan harga mulai Rp 314 jutaan.
Sederet ubahan bodi diberikan, namun yang paling disorot ialah desain yang lebih modern bagaikan ‘baby Corolla Altis’, khususnya dari proporsi fascia.
Tapi bagi calon pemilik Vios yang ingin tampil lebih gaya dengan nuansa OEM, referensi modifikasi satu ini layak buat dicontek.
Enggak pakai tanggung, Toyota Thailand menawarkan 3 opsi aksesori Vios yang diberi label paket Chiaro, Lusso, dan Presto.
Kita mulai dari paket Chiaro, yang menghadirkan tampilan kalem dengan pemasangan aksesori yang bersifat pemanis bodi.
Sebut saja add-on simpel pada gril, aksen krom bodi samping, cover handle pintu, dan sentuhan karbon di bagasi belakang.
Selaras dengan Chiaro, paket Lusso juga menonjokan kesan sederhana dan elagan pada Vios lewat add-on body kit minimalis.
Misalnya lekuk lips spoiler depan tegas, side skirts model winglet di samping, ducktail, plus add-on belakang bergaya sporty.
Jika Chiaro dan Lusso masih dianggap kurang atraktif, konsumen dapat memilih paket Presto yang membawa aura agresif pada Vios.
Hal ini tercermin dari sisipan stiker dual-strip warna hitam yang menempel dari kap mesin, atap, hingga ke pintu bagasi belakang.
Juga aplikasi body kit agresif yang mencakup add-on depan, side skirts, add-on diffuser belakang, dan pasokan sayap ukuran besar.
Baca Juga: Toyota Vios Terbaru Meluncur Pekan Ini, Pakai Platform Avanza - Xenia
Baca Juga: Toyota Vios Terbaru Meluncur Minggu Ini, Bakal Pakai Mesin Apa?
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Autostation.com |
KOMENTAR