Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Bekas Murah Mulai Rp 20 Jutaan Bikin Mata Silau, Ada Suzuki Carry 1000 Sampai Toyota Kijang Kapsul

Harun Rasyid - Minggu, 9 Oktober 2022 | 15:55 WIB
Mobil bekas murah mulai Rp 20 jutaan, ada Suzuki Carry 1000 hingga Toyota Kijang Grand Extra
Harun/GridOto.com
Mobil bekas murah mulai Rp 20 jutaan, ada Suzuki Carry 1000 hingga Toyota Kijang Grand Extra

GridOto.com - Mobil bekas murah mulai Rp 20 jutaan masih bisa didapat di sebagian showroom, salah satunya di Merdeka Motor, Depok, Jawa Barat.

Mobil bekas murah mulai Rp 20 jutaan yang ada di showroom speasialis mobil tua tersebut di antaranya ada Suzuki Carry 1000, Toyota Kijang Grand Extra, hingga dua unit Toyota Kijang Kapsul.

Menariknya, mobil bekas murah mulai Rp 20 jutaan tersebut memiliki kondisi yang cukup menggiurkan semisal catnya yang kinclong hingga sudah siap dipakai calon pemiliknya.

Hendrik Suntara, Marketing dari showroom Merdeka Motor mengatakan, mobil bekas harga Rp 20 jutaan yang sedang dilego yakni Suzuki Carry 1000 bekas lansiran 2004.

"Suzuki Carry 1000 bekas ini kondisinya semua normal dan siap pakai, catnya kinclong dan sebagian masih orisinal, interior juga orisinal, bodi masih full ngaleng atau sangat minim terkena dempul. Selain itu pajak juga hidup," ujarnya kepada GridOto.com, Kamis (6/10/2022).

Bukan cuma itu, Suzuki Carry 1000 berkelir merah tersebut adalah bekas pemakaian pribadi dan bukan unit eks angkutan kota (angkot).

"Unit ini tipe karoseri Armada, bukan unit eks angkot yang biasanya dibanderol sangat murah di pasaran. Harga Carry 1000 ini kami buka Rp 27 juta nego," sebut Hendrik.

Berikutnya, ada Toyota Kijang Grand Extra tahun 1995 warna abu-abu yang kondisinya bisa dibilang tak kalah menarik.

"Unit ini kondisi bodinya masih lumayan ngaleng, interior terutama bagian door trim dan joknya sudah modifikasi jadi lebih rapih dan dibuat lebih nyaman busanya," jelas Hendrik.

Baca Juga: Umur Sudah Seperempat Abad, Toyota Kijang Kapsul Bekas Masih Menggoda, Harga Kondisi Kinclong Mulai Rp 50 Jutaan

Ia menyebut, Toyota Kijang Grand Extra ini sudah disertai AC double blower, power window, central lock, dan sudah power steering.

"Harga Toyota Kijang Grand Extra bekas dengan pelat nomor wilayah Jakarta Selatan ini kami jual Rp 43 juta nego dengan kondisi siap pakai dan pajak hidup," ungkap Pria ramah tersebut.

Ikustrasi Toyota Kijang kapsul bekas kondisi kinclong dan siap pakai
Harun/GridOto.com
Ikustrasi Toyota Kijang kapsul bekas kondisi kinclong dan siap pakai


Pilihan selanjutnya ada dua unit Toyota Kijang kapsul bekas tipe SX berkelir biru tahun 2002 dan tipe LGX dengan warna hijau tua.

Hendrik Bilang, Toyota Kijang Kapsul tipe SX yang diniagakan ini memiliki bodi yang terawat dan full ngaleng.

"Bodinya bisa dilihat kinclong, cat sebagian sudah repaint, mesin normal, unit siap pakai, AC dingin, pelat nomor wilayah Depok, dan interiornya juga rapih. Harganya Rp 52 juta nego," terangnya.

Untuk Toyota Kijang kapsul bekas tipe LGX, memiliki kondisi bodi yang juga kinclong.

Hendrik lalu mengungkapkan, unit tersebut merupakan keluaran tahun 2000 dengan sistem pembakaran yang sudah memakai teknologi injeksi.

"Selain itu warna hijau pada bodinya juga masih asli dan masih ngaleng, talang air orisinal, interior dan joknya masih orisinal cuma kami pasang cover atau sarungnya, mesin juga masih enak banget," ungkapnya.

Ilustrasi Toyota Kijang kapsul bekas tipe LGX
Harun/GridOto.com
Ilustrasi Toyota Kijang kapsul bekas tipe LGX


Harga Toyota Kijang kapsul bekas tipe LGX dengan pelat nomor wilayah Jakarta Utara tersebut dibanderol Rp 70 juta nego.

Baca Juga: Dengan Perawatan Ini, Performa Mesin Mobil Bekas Bisa Kembali Pulih

Nah, untuk melihat lebih detail soal mobil-mobil bekas yang sudah disebutkan tadi, sobat bisa mengklik link video di sini.


Merdeka Motor

Jalan Tole Iskandar No.1, Sukmajaya, Depok, Jawa Barat.

Telp: 081219154347

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa