GridOto.com - Lanjut dari E-308, Peugeot meluncurkan mobil listrik Peugeot e-208 terbaru yang sudah mendapatkan beberapa upgrade (27/9).
Hadir sebagai model 2023, mobil listrik Peugeot e-208 mendapatkan beberapa upgrade yang diambil langsung dari E-308.
Selain upgrade tersebut, mobil listrik Peugeot e-208 masih mempertahankan update yang sudah diaplikasikan sejak 2021 lalu.
Apa saja ubahannya? Pertama, Peugeot memberikan e-208 motor listrik yang lebih kuat.
Peugeot e-208 kini memakai motor listrik penggerak roda depan bertenaga 115 kW atau 154 dk dan torsi 260 Nm.
Baca Juga: Peugeot 308 Kini Ada Varian Mobil Listrik, Begini Spesifikasinya
Pemakaian motor listrik dari E-308 tersebut memberikan peningkatan tenaga sebesar 15% dari sebelumnya yang memakai motor 100 kW atau 134 dk.
Selain motor listrik, versi listrik dari Peugeot 208 ini mendapatkan baterai 400 volt yang kapasitasnya lebih besar yaitu 51 kWh.
Baterai berkapasitas lebih besar ini meningkatkan klaim jarak tempuh e-208 dari 362 kilometer menjadi 400 kilometer.
Menariknya, Peugeot mengklaim konsumsi listrik e-208 model 2023 bisa mencapai sekitar 12 kWh/100 km.
Konsumsi listrik yang rendah ini bisa dicapai berkat aplikasi AC sistem heat pump yang lebih efisien energi, ban yang meminimalisir energy loss, dan rasio girboks yang meningkatkan jarak tempuh ketika melaju di jalan tol.
Baca Juga: Peugeot 408 Diluncurkan, Sudah Pakai Teknologi Mobil Listrik Hybrid
Oh iya soal pengecasan, Peugeot e-208 terbaru mendapatkan charger 7,4 kW single phase standar dan 11 kW three-phase sebagai opsi.
Untuk pengecasan cepat, Peugeot e-208 kini sudah kompatibel dengan fast charger arus DC berdaya 100 kW.
Dengan pengecasan cepat tersebut, baterai e-208 diklaim bisa terisi dari 20% hingga 80% dalam waktu kurang dari 25 menit.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR