Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Teknologi Mobil Listrik

BYD Resmi Meluncur di Eropa, Langsung Bawa Tiga Mobil Listrik!

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Kamis, 29 September 2022 | 22:11 WIB
BYD telah resmi menyapa Eropa dengan menghadirkan tiga mobil listrik terbarunya.
BYD
BYD telah resmi menyapa Eropa dengan menghadirkan tiga mobil listrik terbarunya.

GridOto.com - Pabrikan Tiongkok BYD telah resmi meramaikan pasar mobil listrik Eropa dengan membawa tiga mobil terbarunya (28/9).

BYD resmi masuk ke pasar Eropa bersama dengan diumumkannya harga pre-sale mobil listrik Atto 3, Han EV, dan Tang EV.

Menariknya, BYD juga mengumumkan tiga mobil listrik tersebut akan tampil perdana di Paris Motor Show 2022 Oktober mendatang.

"Eropa adalah tanah kelahiran industri otomotif dan memiliki semangat kuat untuk inovasi," kata Wang Chuanfu, Chairman BYD.

"Dengan ini, kami senang BYD bisa memacu adopsi mobil listrik di pasar Eropa. Kami berharap bisa bekerjasama dengan dealer di Eropa dan mitra industri untuk membuat produk berkualitas tinggi dengan teknologi ramah lingkungan," tambah Wang.

Tiga mobil listrik BYD yang menyapa Eropa adalah Atto 3, Han EV, dan Tang EV.
BYD
Tiga mobil listrik BYD yang menyapa Eropa adalah Atto 3, Han EV, dan Tang EV.

Baca Juga: Mengintip Spek dan Fitur Mobil Listrik BYD Atto 3, MG ZS EV Minder?

Seperti yang telah disebutkan, BYD memulai kiprahnya di Eropa dengan tiga mobil yaitu BYD Atto 3, BYD Han EV, dan BYD Tang EV.

BYD Atto 3 disiapkan untuk mengisi segmen C atau di kelas yang sama dengan Volkswagen ID.3, Cupra Born, Nissan LEAF, dan Hyundai IONIQ 5.

BYD menyebut harga pre-sale Atto 3 mulai dari 38.000 euro atau setara dengan Rp 560,6 juta (kurs 1 euro = Rp 14.752,7).

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

City Car Toyota Ini Iritnya Tembus 35 Km/Liter, Lebih Murah dari Agya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa