GridOto.com - Modifikasi mobil listrik Wuling Air ev, kesulitan ini ditemui.
Sudah cukup banyak rumah modifikasi audio yang melakukan modifikasi pada audio mobil listrik.
Seperti bengkel spesialis audio mobil Audiolabs di Sunter, Jakarta Utara yang tengah menggarap audio mobil listrik Wuling Air ev.
Hanya saja ada sejumlah kesulitan yang ditemui dalam proses modifikasi.
Julio, pemilik sekaligus instalatur di Audiolabs mengungkapkan mobil listrik ini sudah memiliki modul power dari head unit untuk menyuplai arus listrik ke komponen speaker.
Baca Juga: Mobil Listrik Dipakai 10 Tahun Lebih, Segini Besar Penyusutan Baterai
"Tapi perangkat power ini terpisah jauh dari head unit dan posisinya sangat sulit dijangkau," ungkapnya.
Jika ingin memasang perangkat audio seperti prosesor, ada jalur kabel yang harus dihubungkan ke power.
Namun karena posisinya berada di balik dasbor bagian kolong bawah, butuh proses untuk menghubungkan jalur kabel.
"Jika salah pasang maka prosesor dan speaker malah mati," tekan Julio.
Kesulitan lain yang ditemui adalah ukuran speaker audio bawaan.
Wuling Air ev memiliki speaker midbass di kedua pintu yang ukurannya 5 inci.
Baca Juga: Nyaris Hening, Fitur Mobil Listrik Ini Bikin Aman Buat Pejalan Kaki
"Ukuran 5 inci untuk speaker aftermarket sangat sedikit pilihannya, rata-rata speaker midbass 6 inci," jelas Julio.
Tentu ini akan jadi kesulitan bagi yang ingin modifikasi audio orientasi OEM look.
"Kalau mau tetap ukuran sama barangnya tidak banyak, tapi kalau naik ukuran harus custom dudukan speaker midbass," terang Julio.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR