GridOto.com - Tips beli mobil bekas dengan memperhatikan kondisi sokbreker.
Salah satu komponen yang berfungsi penting adalah karet joint sokbreker.
Fungsi dari karet joint sokbreker ini adalah sebagai penghubung antara sokbreker dengan rangka mobil.
Bantalan karet joint sokbreker ini juga sebagai peredam hentakan saat mobil berjalan.
Mobil yang sudah memiliki jam terbang tinggi biasanya akan mengalami kerusakan pada komponen tersebut.
Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, Tanda Kalau Mesin Sudah Perlu Overhaul
"Karet joint sokbreker ini bisa mengalami kerusakan sehingga butuh penggantian dengan komponen baru," buka Triyono pemilik bengkel Family Auto Service (FAS).
"Adapun ciri-ciri karet joint sokbreker yang rusak adalah muncul retakan di sekelilingnya," tambahnya.
Retakan ini muncul dikarenakan elastisitas karet joint sudah menurun.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR