Gridoto.com - Ini bedanya Honda New CBR250RR, CBR250RR SP dan CBR250RR SP-Quick Shifter yang resmi diluncurkan hari ini (19/9/2022) di Karawang, Jawa Barat.
PT Astra Honda Motor (AHM) menghadirkan tiga varian New CBR250RR yang terdiri dari New CBR250RR, CBR250RR SP dan CBR250RR SP-Quick Shifter.
Ada perbedaan fitur dan spesifikasi antara New CBR250RR, CBR250RR SP dan CBR250RR SP-Quick Shifter.
Menurut Masayuki Taniguchi, Large Product Leader Honda Motor Co Ltd, ubahan utama pada New CBR250RR ini dibandingkan pendahulunya ada di tampilan.
Baca Juga: Resmi Diluncurkan Hari Ini, Segini Harga Honda New CBR250RR
"Ada perubahan pada desain cover body. Kami mengusung bentuk yang lebih agresive. Lekukan pada bodi motor menunjukan kesan speedy atau kecepatan. Secara keseluruhan dimensi bodi-nya juga lebih besar," ucap Masayuki.
Pada varian New CBR250RR atau versi standar, masih menggunakan mesin yang sama dengan pendahulunya yang mampu keluarkan tenaga maksimal 30 kW atau 40,2 dk.
Sedangkan pada varian New CBR250RR SP dan CBR250RR SP-Quick Shifter ada perubahan pada bagian mesin yang membuat tenaganya meningkat jadi 31 kW atau 41,5 dk.
"Pada varian SP dan SP-Quick Shifter ada perubahan di silinder head, ring piston dan juga camshaft yang membuat tenaganya meningkat," tambah Masayuki.
Baca Juga: Bukan Vario 125 4 Klep, New CBR250RR Jadi Motor Terbaru Honda, Harga Mulai Rp 60 Jutaan
Selain ada ubahan pada mesin, pada varian CBR250RR SP-Quick Shifter juga sudah ada penambahan fitur quick shifter yang tidak ada pada varian New CBR250RR SP.
Soal harga, ketiga varian ini juga dipasarkan dengan harga yang berbeda.
New CBR250RR varian SP yang punya warna Mystique Blue dipasarkan dengan harga OTR (On The Road) DKI Jakarta Rp 75.150.000.
Sedangkan, untuk varian SP – Quick Shifter hadir dengan warna baru Bravery Red Black, Honda Racing Red dan Tri Color yang dibanderol mulai dari untuk Rp 79.200.000 OTR (On The Road) DKI Jakarta.
New CBR250RR varian Standar hadir dengan dua pilihan warna yakni Black Freedom dan Mat Gunpowder Black Metallic dipasarkan mulai dari Rp 62.850.000 OTR (On The Road) DKI Jakarta.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR