GridOto.com - Buat sobat yang berminat memboyong Toyota Rush di Surabaya, Jawa Timur, simak dulu daftar harganya per September 2022.
Berdasarkan daftar harga yang diambil dari salah satu dealer resmi Toyota di Surabaya, harga Toyota Rush dibanderol mulai Rp 295,939 juta untuk tipe G M/T hingga Rp 319,539 juta buat tipe S A/T GR Sport.
Sebagai perbandingan, harga on the road (OTR) DKI Jakarta Toyota Rush untuk tipe yang sama banderolnya mulai Rp 278,8 juta sampai Rp 302,2 juta.
Itu artinya, harga Toyota Rush di Surabaya lebih mahal Rp 17 jutaan dibandingkan banderol di Jakarta.
Lanjut soal spesifikasinya, Toyota Rush dibekali mesin dengan kode 2NR-VE berkapasitas 1.496 cc, empat silinder sejajar, 16 katup, DOHC, Dual VVT-i.
Mesin tersebut diklaim mampu menghasilkan tenaga 102,5 dk pada 6.000 rpm dan torsi 136 Nm pada 4.200 rpm.
Buat sobat yang berminat, Low Sport Utility Vehicle (LSUV) tujuh penumpang ini dibekali sejumlah fitur keselamatan.
Seperti Vehicle Stability Control (VSC), Anti-lock Braking System (ABS), Hill Start Assist (HSA), 6-Airbags, dan Seat Belt Indicator Warning.
Masuk ke bagian interior, pada fitur hiburan Toyota Rush terdapat DVD AVX-7 yang dilengkapi dengan koneksi internet.
Baca Juga: Bikin Kantong Tersenyum Harga Mobil Bekas Toyota Rush 2009 Cuma Segini
Fitur Comfortable Tilt Steering juga sudah disematkan guna memudahkan dalam mengatur posisi mengemudi.
Sebagai pilihan untuk konsumen, Toyota Rush memiliki enam varian warna.
Antara lain Red Mica Metallic, Bordeaux Mica, Black Mica, Bronze Mica, Bronze Mica Metallic, White, dan Silver Mica.
Untuk lebih lengkapnya, berikut perbandingan harga Toyota Rush di Surabaya dan Jakarta:
Tipe | Harga Surabaya | Harga Jakarta |
1.5 G M/T | Rp 295,939 juta | Rp 278,8 juta |
1.5 G A/T | Rp 306,839 juta | Rp 289,6 juta |
1.5 S M/T GR Sport | Rp 308,739 juta | Rp 291,5 juta |
1.5 S A/T GR Sport | Rp 319,539 juta | Rp 302,2 juta |
Editor | : | Fendi |
KOMENTAR