Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mercedes-Benz C-Class Hantam Baliho di Pinggir Jalan Gara-gara Pengemudi Mengantuk, Begini Cara Mengatasinya

Ruditya Yogi Wardana,Muslimin Trisyuliono - Jumat, 16 September 2022 | 15:05 WIB
Mercedes-Benz C-Class hantam baliho di pinggir jalan gara-gara pengemudinya mengantuk, pada Kamis (15/09/2022).
Kompas.com/Zintan Prihatini
Mercedes-Benz C-Class hantam baliho di pinggir jalan gara-gara pengemudinya mengantuk, pada Kamis (15/09/2022).

GridOto.com - Kecelakaan Mercedes-Benz C-Class menabrak baliho dilaporkan terjadi di Jalan HBR Motik, Jakarta Utara pada Kamis (15/09/2022) pukul 14.00 WIB.

Beruntung kecelakaan Mercedes-Benz C-Class bernopol B 2953 UBG ini tak sampai menimbulkan korban jiwa.

Tetapi yang jelas pemilik Mercedes-Benz C-Class bernama Idra (72) menderita kerugian, karena ada kerusakan di beberapa bagian bodi.

Supriatna (35) selaku saksi mata kejadian menuturkan kalau C-Class tersebut melaju dari arah Kemayoran.

"Pengemudinya sih ngomong tinggal di daerah Griya, saat kejadian dia ditanya sama orang setempat ngakunya mengantuk," jelasnya dikutip dari Kompas.com, Kamis (15/09/2022).

Ia juga mengungkapkan, Mercedes-Benz C-Class yang mengalami laka tunggal tersebut diperkirakan melaju dengan kecepatan sekitar 60 Km/jam.

Lalu saat bagian kabin dicek, airbag yang seharusnya melindungi pengemudi ternyata tidak mengembang.

"Airbag enggak keluar, pas saya lagi duduk tiba-tiba mobil sudah masuk sini," imbuh Supriatna.

Supriatna menambahkan, korban pun menceritakan sedang dalam perjalanan dari rumahnya di wilayah Sunter menuju kantor yang berlokasi di Kelapa Gading.

Baca Juga: Restomod Mercedes-Benz S500 Kembali Modis Modal Wide Body Agresif

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Cocok Untuk Anak Muda, Motor Bekas Yamaha NMAX di November 2024, Cuma Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa