GridOto.com - Rombongan Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo dilaporkan mengalami kecelakaan beruntun di Kesamben, Jombang, Jawa Timur (Jatim) pada Kamis (15/09/2022) siang.
Beruntung kecelakaan beruntun yang menimpa rombongan Menteri Pertanina Syahrul Yasin Limpo tak sampai menyebabkan korban jiwa.
Hanya saja Toyota Alphard yang digunakan Syahrul Yasin Limpo menderita kerusakan di bagian bumper belakang.
Dalam postingan akun Instagram @jombanginformasi, Syahrul Yasin Limpo diketahui sedang dalam perjalanan menuju ke Kecamatan Kesamben.
View this post on Instagram
Namun di tengah perjalanan, tampaknya mobil yang berada paling depan mengerem mendadak.
Hal ini membuat rombongan di belakangnya tak siap dan akhirnya terjadi kecelakaan beruntun.
"Ada yang berhenti di depan," ujar Yasin Limpo singkat.
Secara terpisah, AKBP Dwi Sumrahadi selaku Kasat PJR Ditlantas Polda Jatim membenarkan kejadian yang menimpa Menteri Pertaninan Syahrul Yasin Limpo.
Baca Juga: Tak Sengaja Bertemu di Jalan, Kang Dedi Ajak Seorang Pencari Rumput Naik Toyota Alphard
Baca Juga: Toyota Alphard Muka Robot, Tampilan Jadi Agresif, Kaki-kaki Kandas
Ia mengatakan kecelakaannya tidak terjadi di ruas jalan setelah gerbang tol, melainkan saat di Tol Mojokerto-Jombang KM 706.
Saat rombongan melintasi titik tersebut, ruas jalan sempat menyempit karena ada pemeliharaan jalan tol.
Kemudian tepat di depan rombongan ada Honda Brio yang melaju searah.
Otomatis pemimpin rombongan mencoba mengurangi laju mobilnya agar tidak menabrak Honda Brio di depannya.
Apesnya kondisi ini tak disadari secara cepat oleh rombongan di belakangnya, sehingga kecelakaan pun terjadi.
"Iya jalan searah (Honda Brio), di Tol Mojokerto-Jombang KM 706 ada penyempitan jalan karena perawatan jalan tol," ujarnya, dikutip dari Tribunjatim.com, Kamis (15/09/2022).
Walau demikian, sebanyak 6 mobil rombongan Menteri Pertanian itu jelas menderita kerusakan di bumper depan dan belakangnya.
"Iya 6 mobil totolan (sundul-sundulan) biasa, bumper depan dan belakang yang rusak tapi masih bisa melanjutkan perjalanan," imbuh Dwi.
Sementara Dirlantas Polda Jatim, Kombes Pol Muhammad Taslim Chairuddin menyebutkan insiden kecelakaan beruntun ini juga membuat Honda Brio di depan rombongan menderita kerusakan juga.
Tapi kerusakan yang dideritanya tak terlalu parah dan masalahnya sempat diselesaikan di kantor polisi terdekat.
"Secara keseluruhan sudah diselesaikan dengan baik dan rombongan sudah memberikan ganti rugi kerusakan material, pengemudi Honda Brio juga memaklumi kejadian yang menimpanya," pungkasnya.
Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul 6 Mobil Rombongan Menteri Yasin Limpo Kecelakaan Karambol di Jombang, Bermula dari Potong Laju.
Editor | : | Hendra |
Sumber | : | Tribunjatim.com,Instagram @jombanginformasi |
KOMENTAR