GridOto.com - Jangan kaget, sekali ganti harga busi Honda HR-V RS nyaris Rp 2 juta.
Honda HR-V RS merupakan varian tertinggi dari keluarga Honda HR-V baru dengan mesin 1.500 cc turbo.
Yang cukup menjadi sorotan adalah penggantian busi Honda HR-V RS dalam perawatan berkala.
Berdasarkan data servis berkala bengkel resmi Honda Pondok Indah, Jakarta Selatan, penggantian busi mobil ini dikenakan biaya spare part yang harganya nyaris Rp 2 juta.
Busi yang digunakan adalah jenis busi iridium dengan kode part 122906A0A01.
Baca Juga: BBM Naik, Kondisi Busi Mobil yang Baik Bisa Jadi Solusi Hemat BBM
Busi iridium ini dibanderol dengan harga Rp 449.000 per pcs.
Atau dalam sekali penggantian 4 pcs busi iridium ini ditotal dengan harga Rp 1.796.000.
"Berdasarkan pedoman servis berkala, Honda HR-V RS membutuhkan busi iridium," ungkap Jehan Auda Adji Prakasa, Service Manager resmi Honda Pondok Indah.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR