Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

motor bekas nmax

Inden Motor Baru yang Begitu Lama Bikin Harga Yamaha NMAX Bekas Naik, Berikut Harganya

Rudy Hansend - Jumat, 16 September 2022 | 08:05 WIB
Harga bekas Yamaha NMAX lagi naik dijual Rp 19 jutaan
Harun/GridOto.com
Harga bekas Yamaha NMAX lagi naik dijual Rp 19 jutaan

GridOto.com - Yamaha NMAX bekas banyak diburu, harga jadi naik karena beberapa alasan.

Pertama, kondisi inden motor baru terlalu lama.

Kedua, permintaan konsumen karena adanya momen seperti awal tahun ajaran sekolah.

Karena permintaan meningkat, harganya pun terkoreksi.

Harga motor Yamaha NMAX bekas tahun 2017-2021 ikut terkerek alias melambung.

Alasan kenaikan itu diungkapkan Agus Setiawan pemilik showroom motkas Setia Jaya Motor di Pamulang Tangerang, 

"Harga bekasnya lagi naik karena aktifitas anak sekolah dan kuliah sudah mulai normal dan lamanya daftar tunggu motor baru, kenaikan ini sudah berlangsung 4 bulan yang lalu" ucap Agus Setiawan, Rabu (14/9/2022)

Yamaha NMAX bekas tahun muda ini banyak dijadikan pilihan karena tampilannya yang sporty dengan ukuran gambot.

Secara pemakaian, Yamaha NMAX bekas keluaran 2017-2021 masih terbiang muda yang seharusnya masih minim biaya perbaikan.

Selain itu, kebutuhan spare part aftermarket dari Yamaha NMAX juga masih mudah ditemukan.

"Yamaha NMAX bekas tahun 2018 non ABS yang dijual Rp 22 juta, sebelumnya kami jual Rp 19 juta kenaikan harga sekitar Rp 3 jutaan," ujar Agus.

Berdasarkan data dari showroom Setia Jaya Motor, harga termurah Yamaha NMAX keluaran tahun 2017 adalah untuk tipe ABS yang dibanderol Rp 19,5 juta

Lebih lanjut, silakan simak berikut daftar lengkap harga Yamaha NMAX bekas tahun 2017-2021:

        Tipe Tahun       Harga
NMAX ABS 2017 Rp    19,5  juta
NMAX Non ABS 2018 Rp      22   juta
NMAX ABS 2019 Rp    23,5  juta
NMAX ABS 2020 Rp    24,7  juta
NMAX ABS 2021 Rp    26  juta

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Tegaskan Tetap Lanjut Balapan, Nasib KTM di MotoGP Masih Diragukan

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa