GridOto.com - Anggota Komisi I DPR RI, Effendy Simbolon jadi perbincangan karena sempat membuat TNI tersinggung belum lama ini.
Pasalnya Effendy Simbolon membuat pernyataan yang menyebut TNI seperti gerombolan.
Tak cuma itu saja, Effendi Simbolon juga menyinggung isu renggangnya hubungan Kepala Staf Angkatan Darat (KASD) Jenderal Dudung Abdurachman dan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa.
Pada akhirnya, ia pun meminta maaf terkait pernyataannya yang menyinggung TNI.
Terlepas dari kabar ini, Effendi diketahui punya beragam koleksi mobil yang ada di garasinya.
Hal tersebut diketahui dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang dilaporkannya pada 28 Maret 2022 lalu.
Melansir dari Elhkpn.kpk.go.id, Effendi Simbolon tercatat punya punya 9 mobil yang ditotal punya nilai Rp 3,055 miliar di garasinya.
Koleksinya mulai dari Daihatsu Feroza rakitan 1995 yang punya nilai Rp 25 juta.
Selanjutnya ada Toyota Alphard lansiran 2016 dengan taksiran nilai Rp 650 juta.
Baca Juga: Jeep Kenalkan Tiga Mobil Listrik Terbarunya, Aman dari Harga BBM Naik!
Baca Juga: Jeep Wrangler Sangar Full Upgrade Part Off-road, Ekspos Kaki Jangkung
Lalu ada Jeep Rubicon keluaran 2011 yang didapatkan dengan hasil sendiri yang diketahui punya taksiran nilai sebesar Rp 500 juta.
Berikutnya ada mobil lawas Jeep CJ-7 rakitan 1980 yang punya nilai Rp 100 juta.
Masih ada lagi mobil lawas lainnya, yakni BMW 520i lansiran 1995 dengan taksiran nilai Rp 30 juta.
Lanjut ada 2 mobil dengan tahun muda, yakni Mitsubishi Pajero Sport keluaran 2021 dengan nilai Rp 650 juta dan Mazda 3 yang punya taksiran nilai Rp 500 juta.
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | Elhkpn.kpk.go.id |
KOMENTAR