Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Modif Impresif Yamaha MX King 150, Kakinya Juara, Tampang Sporty

Fedrick Wahyu - Kamis, 15 September 2022 | 11:15 WIB
Modifikasi keren Yamaha MX King 150
Tia Tia
Modifikasi keren Yamaha MX King 150

GridOto.com - Yamaha MX King 150 jadi motor yang banyak diandalkan sebagai bahan modifikasi karena desainnya yang sporty.

Contohnya seperti Yamaha MX King 150 yang tampil sporty dan sangar berkat modifikasi yang impresif berikut ini.

Langsung ke detail ubahannya, pada area kemudin dipasang master rem dan tuas kopling CRG GP yang dipadukan dengan gas spontan Domino.

Master rem dan tuas kopling memakai produk CRG
Tia Tia
Master rem dan tuas kopling memakai produk CRG

Uniknya untuk tabung minyak rem dipasang di garpu depan berdekatan dengan kaliper Brembo dua pistonnya.

Baca Juga: Tampang Sporty Yamaha MX King 150 Dijejali Pelek Belang Beda Warna

Lalu untuk piringan cakramnya turut diupgrade dengan model floating dari Braketech yang jelas istimewa.

Kemudian untuk kedua rodanya turut dimaksimalkan dengan penggunaan pelek palang lima dari Racingboy.

Kaki depannya mendapat upgrade yang istimewa
Tia Tia
Kaki depannya mendapat upgrade yang istimewa

Pindah ke kaki belakang, pengeremannya mendapatkan upgrade serupa yang depan berupa kaliper Brembo dan cakram Braketech.

Selain itu tampak juga kalau swingarm sudah memakai produk DBS yang memberikan kesan kekar pada kaki belakangnya.

Rem belakang diupgrade serupa yang depan dan swingarm memakai produk DBS yang besar
Tia Tia
Rem belakang diupgrade serupa yang depan dan swingarm memakai produk DBS yang besar

Baca Juga: Yamaha MX King 150 Berparas Modis, Pasang Kaki-kaki Baru Biar Keren

Berikutnya untuk suspensi, ikut diupgrade dengan penggunaan shock Ohlins untuk memaksimalkan sisi kenyamanan berkendara.

Beres dengan kaki-kaki, pekerjaan dilanjutkan pada sektor mesinnya dengan memberikan beberapa upgrade istimewa.

Suspensi belakang pakai shock Ohlins
Tia Tia
Suspensi belakang pakai shock Ohlins

Seperti exhaust system yang kini memakai muffler STB Carbon dengan leher knalpot titanium Takegawa.

Sedangkan sisanya masih cukup standar karena ubahan tadi sudah begitu istimewa.

Sektor mesin mendapatkan knalpot STB Carbon
Tia Tia
Sektor mesin mendapatkan knalpot STB Carbon

Baca Juga: Modifikasi Yamaha MX King 150, Pelek dan Cakram Depannya Milik Rival

Terakhir pada bodi-bodinya tampak masih cukup standar karena sudah sporty dengan livery Movistar.

Hasilnya, Yamaha MX King 150 ini sekarang jadi tampil makin sangar dan keren berkat modifikasi apik tadi.

Modifikasi Yamaha MX King 150 yang istimewa
Tia Tia
Modifikasi Yamaha MX King 150 yang istimewa

Editor : Ivan Casagrande Momot
Sumber : 2banh.vn

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa