GridOto.com - Pameran GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS Surabaya 2022) secara resmi dibuka pada hari ini, Rabu (14/9/2022) di Grand City Convex.
Menurut Ketua Umum GAIKINDO, Yohannes Nangoi, lewat penyelenggaraan GIIAS Surabaya 2022 pihaknya ingin menunjukkan pencapaian dan potensi industri otomotif khususnya di wilayah Jawa Timur.
"Kehadiran berbagai produk otomotif dengan teknologi terbaru, diharapkan akan memberikan informasi dan edukasi kepada masyarakat Jawa Timur," ujar Nangoi saat berada di Surabaya, Rabu (14/9/2022).
Ia pun meyakini gelaran GIIAS Surabaya 2022 dapat berjalan sukses, seperti gelaran sebelumnya yang digelar di BSD City, Tangerang pada Agustus 2022 lalu.
"GIIAS di BSD City, Tangerang tercatat dihadiri lebih dari 385 ribu pengunjung, dan lebih dari 26 ribu mobil laku terjual dengan nilai transaksi lebih dari Rp 11,7 triliun," imbuhnya.
Angka yang sangat tinggi tersebut menjadi alasan GAIKINDO untuk memberikan sorotan teknologi otomotif masa depan yakni kendaraan listrik di GIIAS Surabaya 2022.
"Dukungan masyarakat Jawa Timur akan menjadi salah satu faktor kuat yang akan dapat mempercepat tercapainya ekosistem industri kendaraan listrik di Indonesia," ucap Nangoi.
Selama lima hari pameran hingga Minggu (18/9/2022), GIIAS Surabaya 2022 akan menampilkan 13 merek ternama industri otomotif, beberapa akan memamerkan kendaraan listrik.
Audi, Daihatsu, Honda, Hyundai, Kia, Lexus, Mazda, MG, Mitsubishi Motors, Suzuki, Toyota, VW, dan Wuling memastikan hadir dalam pameran ini.
Baca Juga: Terjangkau, Harga Tiket Masuk GIIAS Surabaya 2022 Dibanderol Mulai Segini
Selain itu, industri pendukung otomotif seperti merek sepeda motor, yakni Honda Motor, Benelli dan keeway akan hadir pada GIIAS Surabaya 2022 dengan membawa berbagai kendaraan dan teknologi terbaru.
Menariknya, pengunjung dapat merasakan langsung teknologi kendaraan terbaru di area test drive dan test ride GIIAS Surabaya 2022.
Tercatat ada puluhan kendaraan dengan teknologi terkini untuk dicoba para pengunjung selama pameran berlangsung.
Pengunjung GIIAS Surabaya 2022 cukup merogoh kocek Rp 20 ribu untuk hari kerja (Rabu - Jumat) dan Rp 30 ribu pada akhir pekan (Sabtu - Minggu) untuk tiket masuk.
Adapun tiket masuk pameran hanya dijual secara online pada aplikasi GIIAS Auto360, yang tersedia pada Appstore dan Playstore.
Jam operasional GIIAS Surabaya 2022 akan dibuka mulai pukul 11.00 - 21.00 WIB pada hari kerja dan 10.00 - 21.00 WIB pada akhir pekan.
Sebagai informasi, Surabaya merupakan tujuan kedua GIIAS The Series, setelah sukses menggelar pameran otomotif di ICE BSD City, Tangerang.
Setelah surabaya, rangkaian pameran GIIAS akan berlanjut ke Medan pada 5 hingga 9 October 2022 di Santika Premiere Hotel & Convention.
Kemudian akan menyambangi Makassar pada 16 sampai 20 November 2022 di Four Points, Makassar.
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
KOMENTAR