Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

WRC Akropolis 2022

Nabrak Pohon di Reli Akropolis 2022, Kalle Rovanpera Masih Memimpin Klasemen Pereli Juga Tim Toyota Gazoo Racing

Fendi - Senin, 12 September 2022 | 22:30 WIB
Kalle Rovanpera meraih 4 poin penting di tahapan terakhir Reli Akropolis 2022 untuk memperlebar jarak di klasemen pereli
Twitter/TGR_WRC
Kalle Rovanpera meraih 4 poin penting di tahapan terakhir Reli Akropolis 2022 untuk memperlebar jarak di klasemen pereli


GridOto.com –  Kalle Rovanpera masih memimpin klasemen pereli setelah mobil Toyota GR Yaris Rally yang dikemudikannya menabrak pohon pada hari Sabtu (10/9) Reli Akropolis 2022.

Pereli tim Toyota Gazoo Racing, Kalle Rovanpera berpeluang mencetak sejarah sebagai juara dunia reli termuda di WRC 2022.

Tetapi langkah pereli berusia 21 tahun itu terhambat di Reli Akropolis 2022, setelah menabrak pohon pada hari Sabtu.

Bagian belakang mobil Toyota GR Yaris Rally1 milik Kalle Rovanpera rusak parah.

Pereli Finlandia  memang bisa meneruskan lomba, tetapi sudah tidak bisa menang.

Untunglah pada hari Minggu, ia dapat bonus 4 point karena finish kedua di SS terakhir atau Wolf Power Stage.

Dengan demikian Kalle Rovanpera semakin mantap di puncak klasemen pereli dengan 207 point, unggul 53 poin dari Ott Tanak yang naik podium kedua di Reli Akropolis 2022.

Kalle bisa mengunci gelar juara dunia reli 2022 di putaran berikutnya jika dia mengungguli ott Tanak dengan delapan poin.

Pun begitu pada klasemen pabrikan, Toyota Gazoo Racing WRT masih memimpin klasemen, meninggalkan tim Hyundai Shell Mobis WRT dengan 63 poin.

Baca Juga: Petinggi Hyundai Tersenyum Lebar, Pereli Tim Hyundai Catat Sejarah Sapu Bersih Podium Reli Akropolis 2022

Berikut klasemen pereli dan pabrikan setelah Reli Akropolis 2022:

Klasemen pereli
Toyota Gazoo Racing
Klasemen pereli

Klasemen pabrikan
Toyota Gazoo Racing
Klasemen pabrikan

Editor : Fendi
Sumber : wrc.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Lagi Cari MPV Irit? Konsumsi BBM Grand New Toyota Avanza 1.3 2015 Cuma Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa