GridOto.com - Nyck De Vries tampil gemilang bersama tim Williams saat melakoni debut F1 Italia 2022, Minggu (12/9/2022) malam.
Disebut gemilang, karena Nyck De Vries langsung mendulang dua poin dengan finish di posisi 9 pada F1 Italia 2022.
F1 Italia 2022 tidak hanya merupakan balapan pertamanya bersama tim Williams, melainkan juga di kancah F1 secara umum.
Nyck De Vries memang sudah beberapa kali menjajal mobil F1 sebelum turun balapan di F1 Italia 2022, namun terbatas pada sesi tes atau latihan saja.
Terlebih, ia baru menerima kabar untuk menggantikan Alex Albon yang absen karena radang usus buntu, hanya satu setengah jam sebelum sesi kualifikasi dimulai.
“Saya sedang sarapan dan minum kopi saat berita itu datang, jadi semuanya terjadi dengan cepat,” ucap De Vries dikutip dari F1.com, Minggu (11/9/2022).
Namun, hal tersebut tidak lantas menghalangi pembalap berdarah Malang, Jawa Timur ini untuk menempatkan Williams FW44 yang ia pinjam di posisi delapan usai kualifikasi.
Usai shift-nya sebagai ‘supir tembak’ bagi Williams, dengan dua poin berkat finish di posisi sembulan usai F1 Italia 2022 berakhir.
Tidak hanya untuk ukuran pembalap pengganti, performa De Vries juga sangat bagus bahkan dibandingkan pembalap debutan Williams sejak 2017.
Baca Juga: Kutukan Sirkuit Monza Berlanjut, Turut Bantu Max Verstappen Raih Kemenangan di F1 Italia 2022
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
KOMENTAR