Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Harga BBM Naik

Pakai Teknologi Ini, Toyota Corolla Cross Hybrid Siap Hadapi BBM Naik!

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Senin, 12 September 2022 | 18:14 WIB
Toyota Corolla Cross Hybrid memiliki teknologi Toyota Hybrid System untuk menghadapi harga BBM naik.
Rianto Prasetyo / GridOto.com
Toyota Corolla Cross Hybrid memiliki teknologi Toyota Hybrid System untuk menghadapi harga BBM naik.

GridOto.com - Hadapi harga BBM naik, mobil baru Toyota Corolla Cross Hybrid sudah dibekali teknologi irit bahan bakar ini.

Teknologi tersebut tidak lain adalah sistem hybrid paralel Toyota Hybrid System yang efektif menghemat bahan bakar saat harga BBM naik.

Selain membuat Corolla Cross Hybrid, Toyota Hybrid System juga membuat beberapa mobil Toyota lainnya seperti Camry atau C-HR lebih aman dari harga BBM naik.

Kabarnya, sistem hybrid khas Toyota ini berpotensi besar disematkan pada Toyota Kijang Innova Hybrid atau Innova Zenix.

Seperti apa cara kerjanya? Mulai dari komponen, Toyota Hybrid System memiliki mesin, motor listrik, generator, dan baterai.

Sistem Toyota Hybrid System pada Corolla Cross Hybrid.
Toyota
Sistem Toyota Hybrid System pada Corolla Cross Hybrid.

Baca Juga: Penjualan Kendaraan Elektrifikasi Toyota Alami Peningkatan, Corolla Cross Hybrid Paling Diminati

Nah keunikan Toyota Hybrid System terdapat pada transmisi planetary yang disebut sebagai Power-Split Device.

Transmisi Power-Split ini berfungsi memadukan dan membagi tenaga yang disalurkan dari mesin dan motor listrik ke roda depan.

Berkat Power-Split ini, mesin dan motor listrik bisa berbagi tugas menggerakkan roda depan atau bekerjasama saat pengemudi berakselerasi.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa