GridOto.com - Bos Red Bull Racing, Christian Horner, punya banyak kenangan dengan Ratu Elizabeth II yang baru saja meninggal dunia.
Christian Horner mengungkap Ratu Elizabeth II cukup mengikuti balapan Formula 1 termasuk tim yang dipimpinnya, Red Bull Racing.
Salah satunya adalah soal kode rahasia Multi-21, yang pernah menjadi buah bibir tahun 2013 silam.
Penggemar F1 tentu ingat dengan Multi-21 yang populer karena konflik Sebastian Vettel dan Mark Webber yang kala itu sama-sama membela Red Bull.
Kejadian tersebut pada balapan F1 Malaysia 2013, di mana Red Bull melakukan team order dengan kode Multi-21 namun tidak digubris oleh Vettel.
Vettel yang awalnya berada di posisi ke-2, menolak team order untuk membiarkan Webber menang.
Pembalap Jerman tersebut melewati Webber di tikungan 4 Sirkuit Sepang saat balapan menyisakan 13 lap, kemudian keluar sebagai pemenang.
Di cooldown room, Webber sempat marah dan menyebut kembali istilah Multi-21 kepada Vettel.
Sejak saat itu hubungan kedua pembalap semakin memanas, dan baru akur kembali setelah beberapa tahun.
Baca Juga: Hasil FP2 F1 Italia 2022 - Ferrari Masih Mendominasi, Carlos Sainz Unggul dari Max Verstappen
Kode Multi-21 tersebut sempat ditanyakan oleh sang ratu langsung kepada Horner saat keduanya bertemu.
"Dia (ratu) menyukai kuda, itu passion-nya, semangat kompetitifnya di situ," kata Horner dilansir GridOto.com dari Planet F1.
"Tapi sempat saat diundang olehnya dan Pangeran Philip ke Buckingham Palace, ada banyak orang, dia jelas mendapat pengarahan baik, dia bertanya apa yang terjadi dengan dua pembalapmu? Kenapa mereka tak akur?" kenang Horner.
Horner pun tak bisa mengelak dan menjawab jujur pertanyaan dari sang ratu yang meninggal pada usia 96 tahun ini.
"Dia wanita luar biasa, bisa membuatmu nyaman. Dia punya rasa humor yang tinggi juga. Dia akan dirindukan, sangat dirindukan," sambungnya.
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | planetf1.com |
KOMENTAR