Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 Italia 2022

Hasil FP1 F1 Italia 2022 - Ferrari Tampil Dominan di Kandang

Rezki Alif Pambudi - Jumat, 9 September 2022 | 20:19 WIB
Charles Leclerc memimpin dominasi Ferrari di FP1 F1 Italia 2022
gazzetta.it
Charles Leclerc memimpin dominasi Ferrari di FP1 F1 Italia 2022

GridOto.com - Duo Ferrari, Charles Leclerc dan Carlos Sainz, memulai akhir pekan F1 Italia 2022 dengan sangat baik.

Charles Leclerc berhasil mendominasi FP1 F1 Italia 2022 dengan mencetak waktu terbaik 1 menit 22,410 detik.

Sedangkan sang rekan, Carlos Sainz, hanya tertinggal tipis dengan 0,077 detik saja di posisi kedua.

Posisi ketiga ada George Russell dengan jarak 0,279 detik, sedangkan Lewis Hamilton berada di belakangnya dengan jarak 0,421 detik.

Sedangkan Max Verstappen hanya sanggup mengakhiri sesi di posisi kelima, diikuti Esteban Ocon dan Fernando Alonso.

Sebelum para pembalap memacu mobilnya di trek, sesi ini dimulai dengan mengheningkan cipta atas meningganya Ratu Elizabeth II.

Pada sesi ini banyak pembalap yang memakai komponen mesin baru yang berbuah penalti grid pada balapan besok Minggu.

Misal saja Max Verstappen yang mendapat penalti lima grid karena pergantian mesin pembakaran internal (ICE).

Kemudian ada Lewis Hamilton dan Carlos Sainz serta beberapa pembalap lain yang dihukum start dari barisan belakang di Monza. 

Baca Juga: Belum Pernah Naik Podium di Sirkuit Monza, Juara F1 Max Verstappen Malah Kena Penalti Lima Grid di F1 Italia 2022

Daftar pembalap yang mendapat penalti grid ini diprediksi akan bertambah ke depannya sehingga posisi starting grid pun akan jauh berbeda dari hasil kualifikasinya.

Berikut tabel hasil FP1 F1 Italia 2022:

Hasil FP1 F1 Italia 2022
F1
Hasil FP1 F1 Italia 2022

Editor : Hendra
Sumber : Formula1.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa