Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Kelebihan Bearing Ceramic Dibandingkan Dengan Bearing Biasa

Isal - Jumat, 9 September 2022 | 18:40 WIB
Ini Kelebihan Bearing Ceramic Dibandingkan Dengan Bearing Biasa
SKF
Ini Kelebihan Bearing Ceramic Dibandingkan Dengan Bearing Biasa

GridOto.com - Berikut beberapa kelebihan bearing ceramic (keramik) dibandingkan dengan bearing biasa.

Laher atau bearing ceramic jika dibandingkan dengan bearing biasa dibedakan pada bahannya.

Pada bearing biasa, ball atau pelor bearing yang digunakan biasanya terbuat dari bahan metal.

Sedangkan bearing ceramic pada bagian ball atau pelornya terbuat dari Silicon Nitride (Si3N4) atau ceramic.

Baca Juga: Jangan Asal Ketok, Begini Cara Pasang Bearing yang Benar

Tentu ada kelebihan yang dimiliki bearing yang memiliki ball berbahan ceramic jika dibandingkan bearing biasa yang pakai ball besi.

"Pertama bobot ball atau pelor ceramic ini lebih ringan dan licin dari pelor yang terbuat dari besi," ucap Tito Adityo, AM Sales Engineer SKF Indonesia kepada GridOto beberapa waktu yang lalu (08/22).

Dengan pelor yang lebih ringan dan licin, gerakan bearing menjadi kebih loncer dan bisa bekerja dengan rpm lebih tinggi.

Selain itu, meskipun punya bobot lebih ringan, ball atau pelor bearing ceramic diklaim lebih kuat dibandingkan ball biasa berbahan besi.

Ilustrasi bearing motor
Isal/GridOto.com
Ilustrasi bearing motor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa