Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Auto2000 Umumkan Pemenang Adu Ketangkasan Mekanik, Siap Kontes Hingga Level Asia Pasifik!

Muslimin Trisyuliono - Minggu, 4 September 2022 | 20:15 WIB
Auto2000 mengadakan kompetisi layanan teknisi Nasional.
Muslim/GridOto.com
Auto2000 mengadakan kompetisi layanan teknisi Nasional.

GridOto.com - Guna menjaga kualitas layanan, Auto2000 mengadakan kompetisi kualitas teknisi Nasional dengan mengusung tema Modernize The Core.

Bertempat di Auto2000 Puri Kembangan, Jakarta Barat, kompetisi kualitas teknisi Nasional digelar selama tiga hari yaitu 2 sampai 4 September 2022.

Nur Imansyah Tara, Aftersales Business Division Head Auto2000 mengatakan, kompetisi ini sebagai komitmen pembinaan SDM dan meningkatkan kualitas antar cabang Auto2000.

"Saat ini masuk pada puncaknya, yaitu lewat kontes nasional Auto2000 dan akan maju ke kontes di Level Toyota Astra Motor, bahkan ke level Toyota Asia Pasific," ujar Nur Imansyah di Jakarta," Minggu (04/09/2022)

Auto2000 mengadakan kompetisi teknisi Nasional guna menjaga kualitas layanan.
Muslim/GridOto.com
Auto2000 mengadakan kompetisi teknisi Nasional guna menjaga kualitas layanan.

Tahun ini Auto2000 melombakan lima kategori meliputi service advisor, foreman, partsman, THS (Auto2000 Home Service) dan teknisi GR.

Untuk juara pertama dari masing-masing kategori yaitu, foreman dimenangkan Ujang Sukirman dari Auto2000 cabang Cilandak dengan perolehan 702 poin.

Kemudian kategori partsman dimenangkan oleh Juliaz Diat Prasetyo dari cabang Kelapa Gading dengan perolehan 829 poin.

Untuk kategori teknisi THS dimenangkan Muhammad Imam Alrosyid dari Auto2000 cabang Salemba dengan nilai 880 poin.

Sementara itu kategori service advisor dimenangkan oleh Aris Suheri dari Auto2000 cabang Jatiasih dengan perolehan 912 poin.

Baca Juga: Per Januari-Juni 2022, Jumlah Mobil Toyota yang Servis di Bengkel Auto2000 Naik Dari Tahun Lalu, Ini Penyebabnya

Terakhir kategori teknisi GR, Tria Kusuma Wardana dari Auto2000 cabang  Jatiasih keluar sebagai pemenang dengan perolehan 904 poin.

"Hal ini mengisyaratkan bahwa kompetensi global harus dimiliki mekanik Auto2000, sehingga akan menjadi ujung tombak layanan Auto2000," pungkasnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Cocok Buat Antar Anak Liburan Sekolah, Suzuki Swift Bekas Dijual Cuma Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa