GridOto.com - Tips modif untuk bikin Suzuki Satria F150 lebih sporty dan rupawan.
Suzuki Satria F150 termasuk motor yang sering diberi modifikasi agar tampilannya makin sporty.
Seperti Suzuki Satria F150 berikut ini yang tampil keren berkat modifikasi impresif dan didukung deretan part istimewa.
Untuk bagian kokpitnya sekarang terpasang master rem Brembo RCS Corsa Corta, gas spontan Domino, serta tuas kopling CRG.
Lalu di bagian lehernya ada steering damper Ohlins yang menjanjikan handling lebih rigid dan tetap stabil di kecepatan tinggi.
Selain itu disematkan juga saklar kanan ala motor balap, saklar kiri Domino, lampu sorot, serta spion bar-end untuk melengkapi part di area kemudi.
Turun ke bagian kaki-kaki, tidak banyak ubahan yang diberikan dan sebatas upgrade pengereman saja untuk yang depan.
Tampak kalau rem depannya sudah diupgrade dengan kaliper Brembo dua piston dan cakram model gelombang dari Galfer.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | 2banh.vn |
KOMENTAR