Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Serius Nih? Yamaha RX100 Reborn Dikabarkan Segera Mengaspal di India

Dia Saputra - Sabtu, 27 Agustus 2022 | 18:20 WIB
Kabar terkait kehadiran Yamaha RX100 reborn di India mulai ramai dibicarakan.
gaadiwaadi.com
Kabar terkait kehadiran Yamaha RX100 reborn di India mulai ramai dibicarakan.

GridOto.com - Berbicara motor 2-tak dari Yamaha, para pencinta otomotif Tanah Air mungkin akan memikirkan RX-Series.

Yups, Yamaha RX-Series adalah salah satu sport non-fairing yang sangat terkenal di Indonesia pada zamannya.

Bahkan beberapa generasi RX-Series seperti halya Yamaha RX-King edisi terakhir menjadi salah satu motor kolektor item.

Selain di Indonesia, RX-Series juga dijual di beberapa negara lain termasuk di India sob.

Melansir Gaadiwaadi.com, Yamaha India segera meluncurkan generasi terbaru dari RX100 dalam waktu dekat ini.

Elshin Chihana selaku bos Yamaha India juga tidak menepis isu kehadiran RX100 yang mulai ramai beredar.

Sosok yang diduga akan menjadi Yamaha RX100 reborn di India.
gaadiwaadi.com
Sosok yang diduga akan menjadi Yamaha RX100 reborn di India.

Tentunya RX100 ini akan hadir dengan beberapa pembaruan termasuk pada mesin untuk memenuhi standar emisi.

Meski begitu, Yamaha akan mencoba menawarkan sesuatu yang baru tanpa menghilangkan warisan RX100 yang khas.

Kabarnya mesin yang digunakan adalah 1-silinder 2-tak berkapasitas 98 cc dengan sistem pendinginan udara.

Baca Juga: Menolak Tua, Yamaha RX 100 Tampil Beringas Pakai Gaya Scrambler

Dari informasi yang beredar, mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga 11,1 dk di 7.500 rpm dan torsi 10,39 Nm di 6.500 rpm.

Tenaga tersebut disalurkan ke roda belakang melalui transmisi manual 4-percepatan.

Meski begitu, RX100 reborn diprediksi akan hadir dengan desain terkini sembari tetap menawarkan sensasi dan pengalaman mirip pendahulunya.

Sayangnya Elshin Chihana belum memberi informasi secara pasti kapan generasi terbaru dari RX100 mengaspal.

Editor : Dida Argadea
Sumber : Gaadiwaadi.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Berteduh di Bawah Flyover Adalah Musibah, Pemotor Bisa Kena Denda Seperempat Juta

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa