Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Harganya di Indonesia Tembus Rp 80 Jutaan, Harga Honda ST125 Dax di Jepang Ternyata Segini Aja

Dida Argadea - Rabu, 24 Agustus 2022 | 16:00 WIB
Honda ST125 Dax juga dijual di Jepang
honda.co.jp
Honda ST125 Dax juga dijual di Jepang

GridOto.com - Honda ST125 Dax sudah resmi mengaspal di Indonesia sejak 8 Agustus 2022 lalu.

Honda ST125 Dax ini masuk dengan skema CBU alias Completely Built Up, atau diimpor secara utuh.

Makanya secara harga Honda ST125 Dax ini terbilang tinggi, yakni tembus Rp 81.750.000 OTR Jakarta.

Bicara Harga Honda ST125 Dax yang lumayan mahal ini, penasaran atau enggak sih sama harga aslinya di Jepang?

Menengok ke situs Honda.co.jp, ternyata harga Honda ST125 Dax ini enggak semahal di Indonesia, bahkan selisihnya jauh.

Tepatnya harga Honda ST125 Dax dipatok 440.000 Yen, atau setara dengan Rp 47,9 jutaan (Kurs 24 Agustus, 1 Yen = Rp 108,8).

Yup, harganya di Indonesia hampir dua kali lipat dari harga di Jepang ya.

Tapi hal itu wajar ya, mengingat skema pajak masuk kendaraan yang diimpor secara utuh dari luar negeri memang lebih tinggi dengan yang masuk secara CKD ya.

CKD sendiri singkatan dari completely knocked down yang artinya masuk dalam bentuk komponen, dan dirakit di dalam negeri.

Baca Juga: Selain Ada ABS Honda ST125 Dax Punya Fitur IMU, Ternyata Ini Lho Fungsinya

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa