GridOto.com - Tips perbaikan motor bekas kali ini membahas penyebab indikator suhu tiba-tiba menyala terus.
Indikator suhu yang tiba-tiba menyala terus di motor bekas bisa diakibatkan beberapa hal.
Menurut mekanik, indikator suhu yang tiba-tiba menyala pada motor bekas memang bisa diakibatkan oleh masalah yang cukup serius.
"Biasanya masalah ini terjadi karena ada kendala di area radiator. Bisa karena coolant kurang atau radiator yang memang mengalami kerusakan," buka Afridzal Adam owner bengkel Afridzal Motor yang bengkelnya di Jl. Walang Raya No.28, Jakarta Utara.
Baca Juga: Kebiasaan Sepele Ini Ternyata Bikin Komstir Motor Matic Cepat Oblak
Kerusakan pada komponen radiator bikin temperatur mesin naik melebihi batas normal yang akhirnya bikin indikator suhu menyala terus.
"Apalagi kalau motornya cukup berumur dan jarang servis, kalau sudah muncul indikator tersebut jangan dibiarkan karena efeknya bisa bikin mesin jebol dan turun mesin," lanjutnya.
Tapi terkadang memang indikator yang menyala terus ini bisa juga diakibatkan masalah sepele.
"Jadi baru-baru ini saya temukan di Honda Vario Fi keluaran 2014. Indikator suhunya menyala terus, saya cek coolant dan radiatornya normal. Lalu saya coba cek ke sensor suhu dan saya ganti baru," ungkapnya.
Baca Juga: Aman Enggak Sih Pakai Blok Silinder Aftermarket di Motor Harian?
"Sensor yang saya maksud adalah sensor suhu atau di motor Honda disebut Sensor ECT, ketika saya ganti ternyata indikator suhu yang menyala terus tadi langsung mati," tegasnya.
Berarti sensor yang rusak atau bermasalah bisa salah membaca temperatur dan membuat indikator suhu menyala meskipun suhu mesin masih normal dan aman untuk digunakan.
Makanya, jika indikator suhu tinggi di motor belas menyala dan kondisi komponen radiator baik-baik saja, coba cek dan ganti sensor suhunya.
Baca Juga: Mitos atau Fakta, Remap ECU Bawaan Bisa Bikin Mesin Motor Jebol?
Harga penggantian sensor ini juga tidak mahal, untuk Honda Vario dengan kode part 37870K56N11 harganya hanya Rp 56 ribu saja.
"Tapi part seperti ini jarang bisa kita temukan di bengkel resmi, paling mudah kita temukan di toko online," tutup Afridzal.
Nah itu tadi beberapa hal yang bisa sebabkan indikator suhu di motor bekas menyala terus.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR