Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda CBR1000RR Futuristik, Bodi Lebih Keren, Tampilan Makin Sangar

Fedrick Wahyu - Sabtu, 20 Agustus 2022 | 17:40 WIB
Honda CBR1000RR tampil sangar dengan gaya futuristik
Clément Gerbaud
Honda CBR1000RR tampil sangar dengan gaya futuristik

GridOto.com - Honda CBR1000RR futuristik, bodi lebih keren, tampilan makin sangar.

Honda CBR1000RR bergaya modern mungkin sayang kalau dirombak menjadi model klasik.

Makanya Manuel Jouan dari Atelier Sur Les Chapeaux De Roues (SLCDR) memilih untuk merombaknya dengan gaya futuristik yang sangar.

Motor keluaran tahun 2007 ini dibawa ke Manuel karena mengalami kecelakaan dan mau dicustom dengan konsep futuristik oleh sang owner.

Banyak sektor yang mendapatkan ubahan intensif
Clément Gerbaud
Banyak sektor yang mendapatkan ubahan intensif

Proses ubahan diawali dengan melucuti semua bagian yang tidak lagi digunakan lalu dilanjutkan membuat subframe baru yang minimalis.

Kemudian bodi-bodi baru dibuat dengan material aluminium sesuai konsep yang diusung secara handmade alias tanpa teknologi modern.

Pada bagian buritan didesain agak mengotak yang kemudian disemati stoplamp LED dari Custom Dynamics yang keren.

Subframe sudah dirombak dan dipasangi buntut kustom keren
Clément Gerbaud
Subframe sudah dirombak dan dipasangi buntut kustom keren

Tidak ketinggalan dipasang jok single seat dengan balutan Alcantara yang tampak elegan dan mengikuti bentuk bodi.

Maju ke depan, tangkinya masih menggunakan bawaan asli CBR1000RR meskipun sudah dibuatkan versi customnya.

Lalu di depan ada fairing mungil didesain unik karena melewati bagian atas kemudi dan untuk headlamp sudah menggunakan LED Highsider.

Fairing depan dibuat melewati atas kokpitnya
Clément Gerbaud
Fairing depan dibuat melewati atas kokpitnya

Untuk kokpitnya sekarang mengandalkan setang clip-on Renthal dengan speedometer Motogadget serta kontrol dari Beringer.

Pindah ke bagian kaki-kaki, suspensi tetap memakai bawaan aslinya semua namun kedua roda sudah dimaksimalkan.

Kedua rodanya memakai sepasang pelek karbon dari Rotobox dengan balutan ban Michelin Power GP road/track compound.

Kaki-kaki mendapatkan pelek Rotobox
Clément Gerbaud
Kaki-kaki mendapatkan pelek Rotobox

Berikutnya pada sektor mesin, tidak banyak ubahan yang diberikan dan hanya ada exhaust system dengan leher Arrow dan muffler Akrapovic.

Terakhir sebagai finishing, bodi-bodinya dibalut dengan kelir hitam dan putih dengan grafis polkadot yang samar-samar.

Honda CBR1000RR kustom yang sangar
Clément Gerbaud

Hasilnya, Honda CBR1000RR ini menjelma jadi motor bergaya futuristik yang tampil keren dan sangar.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Calya Termurah Dijual Cuma Segini, Cocok Buat Libur Natal dan Tahun Baru 2025

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa