Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Austria 2022

Hasil FP1 Moto2 Austria 2022 - Jake Dixon Berhasil Kalahkan Augusto Fernandez

Rezki Alif Pambudi - Jumat, 19 Agustus 2022 | 17:40 WIB
Jake Dixon memimpin FP1 Moto2 Austria 2022
MotoGP.com
Jake Dixon memimpin FP1 Moto2 Austria 2022

GridOto.com - Pembalap tim Gasgas Aspar, Jake Dixon, tampil impresif dengan memimpin sesi FP1 Moto2 Austria 2022.

Jake Dixon berhasil mengalahkan pembalap Red Bull KTM Ajo, Augusto Fernandez, yang sebenarnya tampil lebih konsisten sepanjang FP1 Moto2 Austria 2022.

Dixon mencetak waktu 1 menit 35,000 detik, sedangkan Fernandez dengan lap time 1 menit 35,161 detik.

Posisi ketiga ada Lorenzo Dalla Porta yang tertinggal tipis dari Fernandez, diikuti Albert Arenas di posisi keempat sedangkan Somkiat Chantra ada di posisi kelima.

Dua penantang gelar lainnya, Ai Ogura dan Celestino Vietti, masing-masing berada di posisi keenam dan kedelapan pada sesi pertama di layout baru Red Bull Ring ini.

Sementara itu pembalap tim Indonesia Pertamina Mandalika SAG, Bo Bensneyder, masih kurang menggigit karena hanya sanggup menempati posisi ke-15.

Sedangkan rekan baru Bendsneyder, Taiga Hada, tidak bisa keluar dari kelompok bawah selama sesi latihan pertama ini.

Prakiraan cuaca menyebutkan akan ada potensi hujan deras pada sesi FP2 yang akan berlangsung nanti malam.

Hal itu membuat sesi FP1 Moto2 Austria 2022 ini berlangsung sangat ketat hingga akhir sesi.

Baca Juga: Hasil FP1 MotoGP Austria 2022 - Dalam Cuaca Tak Menentu, Jack Miller Jadi yang Paling Kencang

Para pembalap mau tak mau harus tampil dengan lap time bagus di FP1 karena akan sulit mencetak waktu bagus di FP2 nanti.

Berikut hasil FP1 Moto2 Austria 2022:

Hasil FP1 Moto2 Austria 2022
MotoGP.com
Hasil FP1 Moto2 Austria 2022

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa