GridOto.com - Pada event GIIAS 2022 kemarin banyak pengunjung yang menaruh minat terhadap produk dash cam di Indonesia.
Salah satu lapak yang sering dikunjungi pengunjung adalah booth BlackVue Indonesia yang terletak di Hall 10 GIIAS 2022.
Hal ini karena banyak pemilik mobil di GIIAS 2022 yang mulai mengerti pentingnya kehadiran dash cam saat berkendara.
"Dash cam penting sekali untuk menjelaskan kronologi terakhir sebelum terjadi sesuatu pada mobil kita," buka Rudy Ham, Direktur Pemasaran BlackVue Indonesia.
Baca Juga: Blackvue Luncurkan Dash Cam Dua Arah Terbaru, Harga Mulai Rp 3 jutaan!
Perangkat ini juga penting ketika mobil mengalami kecelakaan dan ingin menggunakan klaim pada asuransi.
"Rekaman pada dash cam bisa menjadi bukti kuat untuk melakukan klaim asuransi," tambah Rudy, sapaan akrabnya.
Bahkan Rudy menyebutkan, kehadiran dash cam bisa membuat kita terhindar dari potensi penipuan atau scam saat berkendara di jalan.
"Kami pernah dikirimkan video orang yang sengaja menabrakkan motor ke mobil agar bisa menuntut ganti rugi," ujar Rudy lagi.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR