GridOto.com - Honda Civic Turbo modif tipis-tipis, wajah dan kaki-kaki stylish.
Honda Civic Turbo jadi sedan yang populer di kawasan Asia Tenggara, makanya tidak heran kalau sering dimodifikasi.
Untuk konsep modifikasi Honda Civic Turbo kebanyakan sama berupa dandan sporty, racing, atau diconvert ala model performa Type R.
Salah satunya seperti Honda Civic Turbo beraura Type R garapan AZC Original, Thailand yang mengekspos visual stylish berikut ini.
Perubahan jelas terlihat dari fascia, di mana sudah facelift ke Civic Type R dengan memasok bumper agresif dan lips spoiler karbon.
Tak hanya ganti bumper, gril depan ikut diupgrade pakai Type R plus logo merah-nya, yang mempergas citra khas mobil performa.
Masih di bagian depan, konvert lampu depan ala versi RS turut berkontribusi membuat muka sedan Honda ini jadi lebih menawan.
Sementara di sisi samping, hanya diberikan aksen pemanis berupa side skirts berbahan serat karbon dan hiasan decal hitam simpel.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Xo-autosport.com |
KOMENTAR