GridOto.com - Honda XR650L jadi cafe racer kekar dengan kaki-kaki full upgrade.
Honda XR650L sejatinya merupakan motor bergaya dual purpose (Dual-Sport) yang banyak lerap dijadikan bahan proyek custom.
Menariknya, Honda XR650L bisa dirombak jadi berbagai genre custom menarik mulai dari scrambler, tracker, atau bahkan cafe racer.
Salah satu contoh seperti Honda XR650L cafe racer hasil garapan Alex Dicharry dari Aspen Motoworx yang bernama "Moto Mogg" ini.
Untuk proses ubahan diawali dengan melucuti setiap bagian dari motor keluaran 1998 tersebut dan dilanjutkan mengupgrade sektor kaki-kaki.
Upgrade tersebut mulai pasokan garpu depan dan segitiga yang mengandalkan upside down milik Kawasaki ZX-636 dipadu dengan sepatbor depan Triumph Thruxton.
Lalu untuk kedua roda memakai pelek jari-jari Sun 17 inci dengan hub KTM dan dibalut ban Michelin Road 5.
Berikutnya kaki belakang dipasang swing arm dan sok milik KTM 500 2020 yang bermodel monosok dan cukup panjang.
Tidak ketinggalan dipasang set pengereman depan Brembo yang akan menjamin sistem keamanan dari cafe racer ini.
Lanjut ke bodywork, subframe sudah dibuatkan baru menjadi lebih simple dan disemati stoplamp LED strip 3in1 yang minimalis.
Kemudian rangkanya diberi lapisan nickel dan dipasang jok cafe racer aftermarket berbalut kulit coklat dan hitam yang elegan.
Maju ke depan terpasang tangki lawas Honda yang dipadukan dengan kokpit yang serba baru dan tentunya sesuai karakter cafe racer.
Isinya berupa setang clip-on Renthal, throttle Motion Pro, kontrol baru, speedometer Motogadget, hingga headlamp Jeep LED 7 inci yang keren.
Selanjutnya dari sektor mesin ada upgrade seperti bore-up menjadi 680cc dengan piston Wiseco dan intake valve Al Baker’s Big.
Lalu dipasang FMF jet kit untuk karburatornya serta exhaust system custom yang pasti bakal memberikan raungan suara gahar.
Terakhir sebagai finishing, tangkinya diberi raw finish dengan emblem MotoMogg yang menjadi nama motor ini.
Baca Juga: Street Tracker Rupawan Berbasis Honda XR650L, Mesin Bertenaga, Kaki-kaki Istimewa
Baca Juga: Honda XR650 Jadi Scrambler, Owner Ternyata Pembalap Rally Dakar
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Bikebound.com |
KOMENTAR