Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Diserbu 250 Pembalap, Kejurnas MotorPrix 2022 Seri Ketiga Rampung Digelar di Sirkuit Sentul Kecil

Muhammad Rizqi Pradana - Minggu, 31 Juli 2022 | 19:26 WIB
Ramai banget, Kejurnas MotorPrix 2022 Regional B di Sentul Kecil diserbu 250 pembalap dalam 18 kelas.
Pradana
Ramai banget, Kejurnas MotorPrix 2022 Regional B di Sentul Kecil diserbu 250 pembalap dalam 18 kelas.

GridOto.com - Seri ketiga dari kejurnas balap motor MotorPrix 2022 Regional B akhirnya usai dihelat akhir pekan ini (30-31/7/2022).

Kejurnas MotorPrix 2022 seri ketiga ini secara total melombakan 18 kelas yang terdiri 4 kelas kejurnas (MP1-4) dan kelas wajib dari IMI DKI yaitu Matic 130 cc Wanita.

Juga 13 kelas pendukung Kejurnas MotorPrix 2022 seri ketiga, yang meliputi motor sport 2 tak hingga Vespa dan Piaggio Zip.

“Sangat ramai, karena banyak pihak dari penggemar dan penggiat balap, hingga pengurus pun juga kangen dengan ajang balap ini,” ujar Supriyono, penyelenggara Kejurnas MotorPrix 2022 seri ketiga kepada GridOto.com di sela-sela balapan, Minggu (31/7/2022).

“Situasi Covid-19 yang sudah mulai longgar juga membuat kami lebih leluasa membuka balapan untuk penonton,” imbuh pria yang juga Kabid Roda 2 IMI DKI itu.

Kelas Vespa jadi kelas paling populer di Kejurnas MotorPrix 2022 Regional B seri ketiga, kelasnya juga banyak sih.
Pradana
Kelas Vespa jadi kelas paling populer di Kejurnas MotorPrix 2022 Regional B seri ketiga, kelasnya juga banyak sih.

Memang, kejurnas MotorPrix 2022 seri ketiga di Sentul International Karting Circuit (SIKC) atau Sentul Kecil, Jawa Barat menjadi seri Regional B pertama yang dibuka untuk penonton.

Karena seri kedua yang digelar di Mijen, Jawa Tengah pun masih dilaksanakan tanpa kehadiran penonton.

Supriyono mengatakan, kejurnas MotorPrix 2022 seri ketiga diikuti oleh 250 pembalap yang terbagi dalam 18 kelas.

Baca Juga: Tidak Hanya Sponsori Event, Enwan Multi Partindo juga Jadi Sponsor Puluhan Tim Balap di MotorPrix 2022 Seri Ketiga

“Yang paling banyak pasti di kelas Vespa, karena kelasnya juga banyak yaitu sebanyak tujuh kelas,” jelas Supriyono.

“Sementara untuk kelas Kejurnas, peserta paling banyak ada di kelas pembibitan seperti MP3 dan MP4,” tukasnya.

Kelas pembibitan seperti MP3 dan MP4 jadi kelas Kejurnas paling ramai di Kejurnas MotorPrix 2022 seri ketiga Regional B.
Pradana
Kelas pembibitan seperti MP3 dan MP4 jadi kelas Kejurnas paling ramai di Kejurnas MotorPrix 2022 seri ketiga Regional B.

Usai balapan di Sentul, Kejurnas MotorPrix 2022 Regional B akan diselenggarakan oleh IMI Nusa Tenggara Barat (NTB).

Sebelum kembali ke ‘Jakarta’ untuk babak final yaitu Piala Presiden, yang rencananya akan kembali di gelar di Sentul International Circuit alias ‘Sentul Gede.’

Matic standar 130 cc wanita jadi salah satu kelas 'wajib' di Kejurnas MotorPrix 2022 seri ketiga Regional B.
Pradana
Matic standar 130 cc wanita jadi salah satu kelas 'wajib' di Kejurnas MotorPrix 2022 seri ketiga Regional B.

“MotorPrix 2022 Region B itu kan ada empat seri dan satu babak final, seri berikutnya akan digelar di NTB, mungkin di Sirkuit Mandalika,” ujar Supriyono.

“Kemudian babak finalnya atau Piala Presiden, kami usahakan kembali digelar di Sentul Besar,” tutupnya.

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa