GridOto.com - Pengguna BBM subsidi dibatasi, benarkah pakai oli mesin lebih kental dari bawaan bikin motor boros bensin?
Seperti kita tahu, pemerintah akan membatasi pengguna BBM bersubsidi seperti Pertalite agar tepat sasaran.
Pembatasan pengguna BBM subsidi dilakukan dengan aplikasi MyPertamina.
Selain itu, BBM non-subsidi yang harganya melambung tinggi membuat banyak bikers mulai menghitung ulang konsumsi bensin motornya.
Baca Juga: Tips Perbaikan Motor Bekas, Ganti Oli Mesin Motor Sebaiknya Ikuti Bulan Atau Kilometer?
Contohnya dengan mengurangi penggunaan part atau lainnya yang bisa bikin motor lebih boros bensin.
Nah yang banyak ditanyakan, apakah penggunaan oli mesin lebih kental dari bawaan bisa membuat konsumsi bensin motor lebih boros?
"Sebenarnya pengaruh kekantalan oli mesin ke konsumsi bensin itu tergantung kebutuhan motor," ucap Banyu Sasongko, Owner Beprolube yang menjual berbagai jenis oli mesin kepada GridOto pada Kamis (21/07/2022)
"Buktinya motor-motor tua konsumsi bensinnya normal meski pakai oli mesin yang kental," tambahnya.
Baca Juga: Tips Perbaikan Motor Bekas, Ini Ciri Oli Mesin Motor Harus Diganti
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR