GridOto.com - Ulah iseng pemotor Yamaha F1ZR satu ini mungkin awalnya bikin sobat GridOto garuk-garuk kepala.
Dalam postingan yang diunggah Fanspage Facebook Dikala Anda Malas, terlihat ada pemotor Yamaha F1ZR yang berkendara di tengah kebun.
Tak lama berselang, pemotor Yamaha F1ZR ini belok ke sebuah pohon kelapa yang ada di pinggir sungai kecil.
Anehnya setelah berhenti di bawah pohon kelapa, pemotor tadi lantas menggeber-geber F1ZR miliknya.
Otomatis suara nyaring khas knalpot 2-tak terdengar jelas saat Yamaha F1ZR ini digeber-geber.
Sampai sini mungkin sobat merasa bingung dengan ulah pemotor yang ada di dalam video itu.
Tapi kalau sobat teliti lagi, pemotor tadi iseng menggeber F1ZR miliknya bukan tanpa alasan.
Soalnya kalau didengar lagi, suara knalpot motor 2-tak bikinan pabrikan garpu tala ini mirip kayak suara gergaji mesin tuh.
Ada-ada saja ya kelakuan pemotor di video tersebut, hehehe.
Baca Juga: Yamaha F1ZR Coba Kejar RX-King di Jalan, Malah Hampir Saja Diseruduk Truk Tronton
Baca Juga: Sekarang Harganya Mulai Gelap, Ternyata Harga Baru Yamaha F1ZR dan RX-King di Tahun 2000 Cuma Segini
Walau begitu, ulah pemotor Yamaha F1ZR ini tetap bikin netizen di kolom komentar jadi terhibur.
"Gampang dimengerti, semoga tetanggamu nyalain gergaji mesin tiap jam," tulis akun Facebook Ebenz Thrash.
"Mereka pengen bikin orang yang mendengar seperti gergaji mesin yang lagi nebang pohon," timpal akun Facebook Raymond Dumais.
"Pasti pohonnya trauma," balas akun Facebook Nuril Muhammad.
Editor | : | Hendra |
Sumber | : | Facebook/Dikala Anda Malas |
KOMENTAR