Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kenalin Nih Nissan Rival Toyota HiAce Tampil Keren Dipasok Part Autech

Ivan Casagrande Momot - Kamis, 14 Juli 2022 | 21:49 WIB
NIssan Urvan NV350 alias Caravan tampil modif pakai part Autech
www.autoindustriya.com
NIssan Urvan NV350 alias Caravan tampil modif pakai part Autech

GridOto.com - Kenalin nih Nissan rival Toyota HiAce tampil keren dipasok part Autech.

Nama Nissan Urvan NV350 mungkin kurang dikenal antusias otomotif Tanah Air dibanding Nissan Evalia (NV200).

Bukan tanpa sebab, Nissan Urvan sang rival Toyota HiAce memang sebuah MPV komersial yang tidak pernah dijual resmi oleh PT Nissan Motor Indonesia.

Nah di negera asalnya Jepang, Urvan facelift (Caravan di Jepang) tidak hanya menerima mesin baru dari Mitsubishi, tetapi sudah kena sentuhan gaya dari Autech.

Meski desainnya sama-sama boxy seperti HiAce, Nissan Urvan NV350 satu ini sukses tampil lebih memikat.

Fascia Nissan Urvan dapat gril krom baru dengan emblem Autech
www.autoindustriya.com
Fascia Nissan Urvan dapat gril krom baru dengan emblem Autech
Autech mengungkapkan paket kosmetik untuk Urvan, yang terdiri dari paket aero eksklusif, desain pelek baru, ditambah potongan trim eksterior dan interior lebih mewah.

Untuk fascia, Autech memberi Urvan gril krom baru dengan emblem Autech bersama dengan lip spoiler yang dijejali sepasang DRL LED.

Selain itu, Autech juga melengkapi Urvan dengan side skirt dan rear skirt untuk memberikan tampilan van yang lebih rendah.

Untuk peleknya kini mengadopsi pelek aluminium 15 inci yang dibuat eksklusif oleh Autech berdesain jari-jari tajam dalam kombinasi warna hitam dan aksen potongan berlian.

Spoiler atap memberi kesan lebih dinamis di buritan
www.autoindustriya.com
Spoiler atap memberi kesan lebih dinamis di buritan
Sementara itu, kaca spion dan pelapis pintu belakang mendapatkan pelapis krom gelap.

Dan terakhir di eksterior, ada pasokan spoiler atap yang memberi tampilan buritan lebih dinamis.

Masuk ke kabin, ada jok kulit imitasi warna hitam lengkap dengan jahitan kontras biru dan bordir Autech.

Kabin modern dilengkapi jok kulit imitasi warna hitam lengkap dengan jahitan kontras biru dan bordir Autech
www.autoindustriya.com
Kabin modern dilengkapi jok kulit imitasi warna hitam lengkap dengan jahitan kontras biru dan bordir Autech
Detail jahitan biru juga berlanjut merambah area lingkar kemudi yang berbalut kulit asli hingga shift knob.

Selain tampilan yang apik, Autech juga merilis aksesori lain bermerek Autech seperti karpet lantai, talang air, dudukan plat nomor, dan tutup katup udara.

Aksesori bermerek Autech lain seperti karpet lantai, talang air, dudukan plat nomor, dan tutup katup udara.
www.autoindustriya.com
Aksesori bermerek Autech lain seperti karpet lantai, talang air, dudukan plat nomor, dan tutup katup udara.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Ada Hentakan Keras, Ini Tanda-tanda Kampas Kopling Mobil Matik Rewel

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa