GridOto.com - Saat ini sedang ramai ubah kelistrikan motor jadi fullwave.
Ubah kelistrikan motor jadi fullwave ini sering dilakukan pada motor yang butuh daya listrik besar karena modifikasi.
Contohnya seperti motor yang sudah pasang lampu projector lamp alias projie sebagai tambahan.
Nah, ketika ubah kelistrikan motor jadi fullwave ada beberapa part yang disesuaikan atau diubah.
Baca Juga: Mau Upgrade Kelistrikan Dan Modifikasi Lampu Motor? Tonton Video Ini
"Umumnya metode bikin kelistrikan jadi fullwave itu dengan mengubah jalur ground, kiprok dan soket saja," ucap Muhammad Cholil, Owner Nday Fashion Lightning kepada GridOto pada Kamis lalu (30/06/2022).
"Jalur ground di spul dibikin dua pengisian tapi spul masih standar," tambahnya.
Menurut pria yang akrab disapa Nday ini, modifikasi fullwave yang mumpuni ialah dengan mengubah spul bawaan motor.
"Kalau fullwave cara saya itu sudah termasuk dengan gulung spul ulang," kata Nday.
Baca Juga: Tips Perbaikan Motor Bekas, Ini Penyebab Soket Charger di Motor Mati
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR