Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Demi Mendidik Bibit Baru, Drifter Nasional Sampai Gelar Event di Bali

Aditya Pradifta - Minggu, 10 Juli 2022 | 17:30 WIB
Simulasi kompetisi drifting untuk menambah jam terbang
Aditya Pradifta
Simulasi kompetisi drifting untuk menambah jam terbang

0GridOto.com - Demi mendidik bibit baru di dunia drifting, Emmanuelle Amandio gelar event Drift di Bali.

"Sama seperti yang di gelar di Edutown Park BSD, ini jatohnya latihan bersama. Tapi bareng sama klub mobil si sana (Bali)," buka pria yang akrab disama Amandio ini.

"Kali ini kerjasama bareng Dewata Speed Community buat ramein dunia drift di Bali. Dan untuk beberapa hal, Bali Drift Prix (BPD) ini sama seperti Edutown Drift Practice (EDP)," sambungnya.

Adapun event BDP ini berlangsung di Terminal Mengwi, Bali pada Minggu (10/7/2022) dengan jumlah peserta melebihi angka yang ditargetkan. 

Kesuksesan EDP yang sudah berlangsung tiga kali, juga jadi pemicu gelaran BPD kali ini berlangsung.

Edutown Drift Practice (EDP) ajang latihan bersama untuk lahirkan bibit baru drifter
Aditya Pradifta
Edutown Drift Practice (EDP) ajang latihan bersama untuk lahirkan bibit baru drifter

"Target paling delapan peserta aja buat gelaran awal ini, tapi justru malah melampaui ekspektasi nih jadi 11 peserta," ucap Amandio.

Pada fase awal, BDP akan diselenggarakan sebanyak tiga kali selama 2022 hingga akhir tahun, perdana di bulan Juli, lalu Oktober, dan November.

Sementara kedepannya akan diselenggarakan lebih banyak, "Mungkin empat sampai lima event dalam satu tahun. Kira-kira jedanya dua bulan satu kali lah," ungkap Amandio.

Pemberian penghargaan dari EDP kepada para peserta
Aditya Pradifta
Pemberian penghargaan dari EDP kepada para peserta

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

CVT Motor Matic Terendam Banjir, Pertama Wajib Lakukan Hal Ini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa