Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Direktur Utama Pertamina Bilang Harga Pertalite Seharusnya Rp 17.200 Per Liter, Begini Penjelasannya

Gayuh Satriyo Wibowo - Kamis, 7 Juli 2022 | 14:07 WIB
Ilustrasi Pertamina mengungkapkan harga Pertalite seharusnya Rp 17.200 per liter
Ermiel/GridOto.com
Ilustrasi Pertamina mengungkapkan harga Pertalite seharusnya Rp 17.200 per liter

GridOto.com - PT Pertamina (Persero) mengaku 'tekor' berjualan Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubidi jenis Pertalite dalam situasi saat ini.

Pasalnya harga keekonomian Pertalite dengan banderol yag dipatok saat ini terpaut jauh.

Direktur Utama PT Pertamina, Nicke Widyawati mengatakan, untuk harga keekonomian BBM jenis Pertalite, seharusnya dibanderol Rp 17.200 per liter.

Sedangkan di lapangan Pertalite hanya dijual Rp 7.650.

“Kalau kita lihat, seiring peningkatan harga minyak dan gas dunia, harga keekonomian BBM juga mengalami peningkatan tajam,” ucap Nicke dalam rapat kerja bersama Komisi VI DPR RI dikutip dari Tribunnews.com, Rabu (6/7/2022).

“Untuk pertalite kami masih jual di angka Rp 7.650 per liter, sedangkan harga pasar (jika disesuaikan) dengan harga minyak saat ini sekitar Rp 17.200 per liter,” sambungnya.

Jadi pemerintah menggelontorkan subsidi hingga Rp 9.500 setiap liter yang dijualnya.

Enggak cuma BBM bersubsidi saja yang harganya masih di bawah harga keekonomian.

Pertamina mengungkapkan harga keekonomian BBM dengan RON 92 Pertamax saat ini di kisaran Rp 17.900 per liternya.

Baca Juga: Benarkah Mobil Bermesin di Atas 2.000 cc Dilarang Beli Pertalite dan Solar? Pertamina Bilang Begini

Editor : Fendi
Sumber : Tribunnews.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Harga Toyota Alphard Gen 1 Bekas, Mobil Keluarga Mewah Terjangkau

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa