Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 Inggris 2022

Dukung Carlos Sainz Juara F1 Inggris 2022, Red Bull Merasa Dirugikan Charles Leclerc

Fendi - Rabu, 6 Juli 2022 | 23:55 WIB
Pembalap tim Ferrari, Carlos Sainz juara F1 Inggris 2022 pada balapannya yang ke-150
Twitter/ScuderiaFerrari
Pembalap tim Ferrari, Carlos Sainz juara F1 Inggris 2022 pada balapannya yang ke-150


GridOto.com – Penasihat tim Red Bull, Helmut Marko senang dengan Carlos Sainz yang jadi juara F1 Inggris 2022 dan merasa dirugikan oleh Charles Leclerc.

Helmut Marko yang juga ketua pengembangan pembalap Red Bull, mengaku senang Carlos Sainz juara F1 Inggris 2022 pada Minggu (4/7) lalu.

Karena Carlos Sainz memulai debutnya di balap F1 pada 2015 bersama tim Toro Rosso, kini bernama AlphaTauri, yang masih saudara dengan tim Red Bull.

Saat itu Carlos Sainz berpartner dengan Max Verstappen di tim Toro Rosso.

Helmut Marko senang karena kedua pembalap itu sekarang sudah memiliki kemenangan.

"Saya pasti senang padanya. Saya akan selalu senang jika dia menang dan bukan Leclerc," ucap Helmut Marko dengan nada bercanda kepada ServusTV, dikutip GridOto.com dari gpblog.com.

Carlos Sainz, Sergio Perez dan Lewis Hamilton bersaing ketat di balap F1 Inggris 2022
Twitter/F1
Carlos Sainz, Sergio Perez dan Lewis Hamilton bersaing ketat di balap F1 Inggris 2022

Pembalap tim Ferrari, Charles Leclerc yang merupakan saingan berat Verstappen di saat ini, tampaknya akan menang di F1 Inggris.

Namun safety car menggagalkan usahanya dan dia terpaksa bertahan untuk mendapatkan kesempatan naik podium.

Baca Juga: Waduh, Kru Tim Ferrari Dikabarkan Tidak Mau Merayakan Kemenangan Carlos Sainz di F1 Inggris 2022

Setelah bertahan dengan keras melawan Lewis Hamilton dan Sergio Perez, Charles Leclerc akhirnya finish di urutan keempat.

Helmut Marko mengaku tidak senang dengan cara Charles Leclerc mencoba menahan Sergio Perez karena menggagalkan peluang untuk menang.

Leclerc bertahan dengan gigih, termasuk di sektor terakhir sirkuit Silverstone.

Alhasil, Lewis Hamilton mampu melewati kedua pembalap tersebut, meskipun setelah melewati Leclerc tak lama kemudian Sergio Perez menyalip Lewis Hamilton.

“Saya kesal karena Leclerc berjuang keras dengan ban lamanya, karena kami memiliki peluang untuk menang dengan Perez,” ujar Helmut Marko.

“Kami memiliki mobil tercepat saat itu, kami kehilangan banyak waktu, pertama dengan Hamilton dan terutama dengan Leclerc yang memungkinkan Sainz memenangkan balapan," tutup pria asal Austria itu.

Nah, Carlos Sainz yang jadi juara F1 Inggris 2022 dan memberi kemenangan untuk tim Ferrari, sebenarnya menjadi keunggulan tim Red Bull.

Karena Max Verstappen finish ketujuh, membuat juara F1 2021 ini tetap unggul jauh di puncak klasemen, sedangkan Charles Leclerc di peringkat tiga terpaut 43 poin.

Editor : Fendi
Sumber : gpblog.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Suzuki Jimny White Rhino Terbatas Bakal Jadi Incaran Kolektor?

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa