Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Banyak Dicari, Segini Harga Bosh Pulley Pitsbike Buat Honda Vario dan Yamaha NMAX

Isal - Kamis, 7 Juli 2022 | 07:20 WIB
Harga bosh pulley Pitsbike lebih mahal dari bosh pulley bawaan motor
Isal/GridOto.com
Harga bosh pulley Pitsbike lebih mahal dari bosh pulley bawaan motor

GridOto.com - Lagi banyak dicari buat meningkatkan performa mesin, berikut harga bosh pulley Pitsbike buat Honda Vario series dan Yamaha NMAX.

Bosh pulley Pitsbike yang buatan Filipina ini memang dibanderol jau lebih mahal dari bosh pulley bawaan motor.

Bosh pulley Pitsbike ini dibanderol mulai harga Rp 200 ribuan.

"Bosh pulley Pitsbike untuk Honda Vario 125/150 harganya Rp 230 ribu," ucap Budi Prasetyo selaku Distributor Tunggal Pitsbike di Indonesia pada Rabu (29/06/2022).

Baca Juga: Membiarkan Bosh Pulley Motor Matic Rusak Bikin Rugi, Ini Kata Mekanik

"Begitu juga bosh pulley Pitsbike untuk Maxi Yamaha seperti Yamaha NMAX, Yamaha Aerox 155 dan Yamaha Lexi, juga dijual dengan harga Rp 230 ribu," tambahnya.

Selain untuk Honda Vario 125/150 dan Maxi Yamaha, bosh pulley Pitsbike juga tersedia untuk Yamaha Mio dan Yamaha Nouvo.

Bosh pulley Pitsbike yang bobotnya 3 kali lebih enteng dari pulley bawaan motor
Isal/GridOto.com
Bosh pulley Pitsbike yang bobotnya 3 kali lebih enteng dari pulley bawaan motor

Untuk Yamaha Mio dan Nouvo ini harganya lebih murah Rp 30 ribu dari bosh pulley Pitsbike buat Honda Vario dan Yamaha NMAX.

"Untuk Yamaha Mio dan Yamaha Nouvo harganya Rp 200 ribu," jelas Budi.

Baca Juga: Deteksi Kerusakan Bosh Pulley CVT Motor Matic Bisa Lewat Tanda Ini

Selain dari untuk motor yang disebutkan tadi, bosh pulley Pitsbike lagi dibuat juga untuk motor matic yang baru launching.

"Untuk Honda PCX 150, Honda ADV150 dan Honda PCX 160 lagi tahap riset," ungkap Budi.

Oya, dibandingkan bosh pulley bawaan motor, bosh pulley Pitsbike ini lebih enteng.

Baca Juga: Tips Melepas Bosh Pulley Macet, Sembarangan Bisa Merusak Kruk As

Selain untuk Honda Vario 125/150 dan Maxi Yamaha, bosh pulley Pitsbike juga tersedia untuk Yamaha Mio dan Yamaha Nouvo.
Isal/GridOto.com
Selain untuk Honda Vario 125/150 dan Maxi Yamaha, bosh pulley Pitsbike juga tersedia untuk Yamaha Mio dan Yamaha Nouvo.

"Bosh pulley Pitsbike ini bobotnya hanya 30 gram saja. Kalau bawaan motor itu bobotnya Rp 90 gram-an," kata Budi.

Menurut Budi, dengan bosh pulley yang lebih enteng bikin putaran mesin motor matic jadi semakin ringan.

"Efeknya akselerasi motor matic juga jadi enteng dan mencapai topspeed juga lebih cepat," tutup pria yang enak diajak ngobrol di 0821-9090-4141.

Nah, itu tadi harga bosh pulley Pitsbike buat beberapa motor yang tersedia.

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Dijual Terbatas, Intip Spesifikasi Ford Everest Titanium di GJAW 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa