Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Video 3 Gran Max Dibikin Jadi 1, Kawinkan Part Luxio dan Town Ace, Fitur Berlimpah

Aditya Pradifta - Selasa, 5 Juli 2022 | 18:19 WIB
Modifikasi Daihatsu Gran Max kawinkan part dari Luxio dan Town Ace
Okkie
Modifikasi Daihatsu Gran Max kawinkan part dari Luxio dan Town Ace

GridOto.com - Video 3 Gran Max dibikin jadi 1, kawinkan part Luxio dan Town Ace, fitur berlimpah.

Modifikasi Daihatsu Gran Max satu ini memang istimewa dengan mengawinkan part Luxio, dan Town Ace, dengan jubah hijau bunglon.

Ada beberapa part dari Town Ace dan Daihatsu Luxio yang terpasang di Gran Max besutan bengkel R Two Project.

Dihatsu Gran Max dilabur jubah Blue Green Palma
Aditya Pradifta
Dihatsu Gran Max dilabur jubah Blue Green Palma
"Iya ini main custom juga tapi gak itu doang, ada part dari Town Ace sama Luxio yang dipasangin," ujar Alan, salah satu modifikator dari R Two Project.

Bengkel yang bermarkas di Pamulang, Tangerang Selatan, ini sukses membuat Gran Max punya kesan dan kelas yang berbeda.

Ada perubahan di kap mesin biar lebih minimalis
Aditya Pradifta
Ada perubahan di kap mesin biar lebih minimalis
Hal paling pertama yang bikin penampilannya outstanding tentu saja laburan warna Blue Green Palma.

Praktis bodi Daihatsu Gran Max ini seperti diberi jubah baru yang membuatnya terlihat lebih segar.

Bumper depan Gran Max diganti punya Town Ace plus lips carbon
Aditya Pradifta
Bumper depan Gran Max diganti punya Town Ace plus lips carbon
Soal sentuhan modifikasinya, di depan ada sedikit perubahan di kap mesin, "Jadi dihilangin emblemnya terus dikustom dikit bagian bawah kap mesinnya," terang Alan.

"Terus ke bawah, ke bumper-nya ini sekarang posisinya udah ganti pakai punya Town Ace, terus ditambahin lagi di lips-nya ada carbon kevlar custom," paparnya lagi.

Lampu kiri dan kanan sengaja dibuat berbeda
Aditya Pradifta
Lampu kiri dan kanan sengaja dibuat berbeda
Yang unik lagi adalah lampunya, dengan sengaja dibedakan sisi kiri dan kanan. Untuk sisi kiri menggunakan part dari Town Ace, sedangkan yang kanan custom total hingga bentuknya membulat unik.

Bergeser ke samping, ternyata spion sudah retractable karena memang sudah diganti dengan mencomot dari Honda Odyssey tipe Mugen.

Talang air carbon kevlar
Aditya Pradifta
Talang air carbon kevlar
Bahkan yang enggak kalah unik dan keren adalah talang air. Parti ini bahkan sampai menggunakan carbon kevlar lho. Gokil!

Sementara side skirts dibuat custom, sama seperti add-on side skirt carbon kevlarnya.

Buritannya malah punya kombinasi jauh lebih epik karena mengawinkan langsung sejumlah part dari Luxio, Gran Max, dan Town Ace.

Buritan Gran Max kawinkan part dari 3 mobil
Aditya Pradifta
Buritan Gran Max kawinkan part dari 3 mobil
"Ini sisi belakang buat kaca dulu deh ya, ini tuh kan udah pakai punya Luxio. Tapi bodi pintu ke bawahnya itu masih Gran Max, kalau lampu belakangnya masuk lagi pakai part Town Ace," beber Alan.

Biar enggak semakin penasaran langsung saja tonton video berikut ini.

Data Modifikasi

Daihatsu Gran Max

EKSTERIOR

Bumper Depan Toyota Townace
Lips Bumper Depan Custom Fiber Karbon Kevlar
Spoiler Custom Fiber Karbon Kevlar
Pintu Bagasi Daihatsu Luxio
Moulding Bagasi Daihatsu Luxio
Power Back Door Pajero
Bumper Belakang Daihatsu Luxio
Wiper Belakang Daihatsu Luxio
High Mount Stop Toyota Town Ace Facelift
Talang Air Custom Fiber Karbon Kevlar
Side Skirt Custom
Lips Side Skirt Custom Fiber Karbon Kevlar
Power Sliding Door Pintu Tengah Kiri Kanan Honda Freed
Ducktail Kap Mesin Custom Fiber Karbon Kevlar
Spion Honda Odyssey Type Mugen
Antena Elektrik Depan Fender Kana Toyota Crown
Linear Motor Kap Mesin
Handle Pintu Depan Dan Tengah Toyota Avanza Veloz
Side Marker Depan Jeep Wrangler
Side Marker Belakang Minicooper
Cover Rel Pintu Tengah Daihatsu Luxio
Headlamp Depan Kiri Toyota Town Ace Facelift
Headlamp Depan Kanan Custom Celong
Stop Lamp Toyota Townace Facelift
Panoramic Toyota Harrier
Atap Sabung Kaca Tempered Custom
Roof Rack Custom

Modifikasi Daihatsu Gran Max
Aditya Pradifta
Modifikasi Daihatsu Gran Max
Spion Gran Max kini pakai punya Honda Odyssey
Aditya Pradifta
Spion Gran Max kini pakai punya Honda Odyssey
Modifikasi Daihatsu Gran Max
Aditya Pradifta
Modifikasi Daihatsu Gran Max

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Ini Alasan Honda Kasih Diskon Gede Honda EM1 e: Menjelang Akhir Tahun

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa