GridOto.com - Rem mobil bermasalah umumnya mempunyai gejala-gejala yang dapat dikenali.
Gejala rem mobil bermasalah berbeda-beda gejalanya, karena setiap komponen punya cara kerja berbeda.
Namun, umumnya gejala rem mobil bermasalah bisa dirasakan dari bunyi decitan atau pedal rem yang keras diinjak.
Jika kamu mengalami tiga gejala rem bermasalah di bawah ini, segera lakukan penggantian komponen ya!
1. Rem berdecit.
Baca Juga: Ganti Kampas Rem Mobil Juga Harus Ganti Minyak Rem? Ini Kata Bengkel
Ada dua kemungkinan, yaitu kampas rem sudah tipis atau kualitas spare parts yang kurang bagus.
“Kalau masalah di spare parts-nya, biarpun kampasnya masih tebal, tapi tetap berdecit,” ungkap Joe dari bengkel Key Auto, Andara, Jakarta Selatan.
Sebaiknya segera diganti dengan kampas rem yang sesuai standar pabrikan.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR