GridOto.com - Lihat spek motor listrik Honda U-GO, bentuknya imut cocok buat dipakai rute perkotaan, sudah terdaftar di Indonesia!
Seperti tampilan motor listrik kebanyakan, konsepnya menganut model futuristik, minim tekukan namun tetap kelihatan unik.
Dilihat dari depan, tampak lampu sein terpisah ada di setang dan headlamp berbentuk vertikal berisi lampu LED dan DRL yang letaknya ada di area tebeng.
Punya desain seperti huruf 'U' dari samping, tampak area dek kaki lebar serta motor penggerak model hub yang menyatu dengan roda belakang.
Kemudian di belakang, terpasang stoplamp dan sein horizontal serta dudukan plat nomor dan sepatbor terpisah yang terpasang di swing arm.
Secara fitur, Honda U-GO punya panel instrumen digital, usb charger, smartkey system dan riding mode.
Meski bentuknya mungil, menariknya bagian bagasi jok motor terbilang besar karena luasnya mencapai 26 liter dan bisa dipakai memuat helm half-face.
Telah rilis di pasar negara Tiongkok, Honda U-GO tersedia dalam dua varian motor penggerak.
Untuk pilihan 1.200 watt punya kecepatan maksimum 53 km/jam, sedangkan pilihan 800 watt punya kecepatan maksimum 43 km/jam.
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR