GridOto.com - As roda mobil patah mendadak dialami Suzuki Splash di underpass Senen, Senin (21/6) kemarin.
As roda mobil yang patah ini bisa dilihat dari roda yang keluar sebagian dari fender sehingga mobil terlihat "keseleo".
Padahal suspensi mobil Suzuki terkenal bandel dan awet ketika dipakai sehari-hari.
"Kalau sampai kejadian begini, mungkin sudah rusak parah sebelumnya dan dibiarkan berlarut-larut," buka Davit dari Intro Autoworks, Pondok Labu, Jakarta Selatan.
Menurut pria yang sering menangani kerusakan serupa, sebelum 'keseleo' mobil sudah pasti menunjukkan gejala-gejalanya.
"Bisa dari bunyi di suspensi mobil, atau dari setir narik, atau ban makan sebelah, banyak gejalanya," ujar Davit.
Baca Juga: Kenali Bunyinya, Ini Tanda Suspensi Mobil Sudah Minta Diganti
"Tapi kadang pemiliknya enggak peka dan ngebiarin saja, jadi robohnya tinggal tunggu waktu," tuturnya.
Penyebabnya pun macam-macam, bisa dari ball joint, tie rod, bearing roda, hingga as roda.
"Paling banyak dari ball joint jebol, karena sudah terlalu parah rusaknya," ungkap pria berkumis ini.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR